Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Swiss Open 2021 - Tak Ada Wakil Indonesia, Malaysia Pastikan 1 Tiket Final

By Delia Mustikasari - Sabtu, 6 Maret 2021 | 10:30 WIB
Berita bulu tangkis internasional. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Turnamen Swiss Open 2021 sudah memasuki babak semifinal dan dapat disaksikan melalui siaran langsung di televisi dan live streaming.

Sebanyak 20 kontestan akan bersaing memperebutkan tiket final pada babak semifinal Swiss Open yang akan digelar pada Sabtu (6/3/2021).

Dari 20 wakil tersebut, Malaysia sudah memastikan satu tiket final lewat pertemuan antara pasangan ganda putri Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dan Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Leo/Daniel Kalah Lagi dari Wakil Malaysia, tetapi...

Malaysia menempatkan lima wakil pada babak semifinal diikuti Denmark dengan tiga wakil dan India serta Thailand yang masing-masing memiliki dua wakil.

Lima slot lainnya diisi oleh lima wakil dari negara Eropa yakni Prancis, Spanyol, Jerman, Inggris, dan Bulgaria.

Sementara itu, Indonesia tidak memiliki wakil setelah tunggal putra, Shesar Hiren Rhustavito dan pasangan ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Shesar kalah dari Viktor Axelsen (Denmark), sedangkan Leo/Daniel ditundukkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia).

Rangkaian pertandingan babak semifinal Swiss Open 2021 akan dimulai pukul 11.00 pagi waktu setempat atau pukul 17.00 WIB.

Berikut jadwal lengkap babak semifinal Swiss Open 2021, Sabtu (6/3/2021).

Baca Juga: Jadwal Swiss Open 2021 - Indonesia Habis, Malaysia Dominasi Semifinal

Lapangan 1

XD - Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis) vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia)
WS - Mia Blichfeldt (Denmark) vs Pusarla V Sindhu (India)
MS - Viktor Axelsen (Denmark) vs Kidambi Srikanth (India)
WD - Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) vs Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria)
WS - Carolina Marin (Spanyol) vs Pornpawee Chochuwong (Thailand)
MD - Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)

Lapangan 2

XD - Mathias Christianes/Alexandra Boje (Denmark) vs Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris)
MS - Kunvalut Vitidsarn (Thailand) vs Lee Zii Jia (Malaysia)
WD - Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia) vs Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean (Malaysia)
MD - Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) vs Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman)

Berikut jadwal siaran langsung Swiss Open 2021 di TVRI.

Sabtu (6/3/2021) - Babak Semifinal

17.00-23.00 WIB

Minggu (7/3/2021) - Babak Final

17.00-23.00 WIB

Berikut link live streaming Swiss Open 2021 melalui TV online TVRI.

LINK

Baca Juga: Jadwal UFC 259 - 3 Bentrokan Besar demi Gelar dan Menanti Calon Penerus Khabib Nurmagomedov

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P