Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Sempat Merasa Aneh Pertama Kali Naik M1, tetapi...

By Delia Mustikasari - Minggu, 7 Maret 2021 | 10:40 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2021 di Sirkuit Losail Qatar, Sabtu (6/3/2021). (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, memulai persiapan untuk musim ke-26 grand prixnya dan yang pertama di tim Petronas Yamaha SRT, ketika tes resmi MotoGP di Qatar dimulai pada Sabtu (6/3/2021).

Valentino Rossi mengakui sangat bersemangat menjalani tes karena ini adalah awal dari sebuah petualangan baru, warna baru, tim baru sehingga memberi dia banyak motivasi dan kekuatan untuk bekerja.

"26 musim cukup mengesankan. Ini hidup, bukan karier. Tetapi, saya merasa baik, saya tahu bahwa persaingan ini sangat sulit karena ada banyak pembalap muda di MotoGP. Sekarang levelnya sangat tinggi dan semua orang sangat kuat," kata Valentino Rossi.

Baca Juga: Link Live Streaming Final Swiss Open 2021 - Didominasi Negara Eropa, Denmark Kirim Wakil Paling Banyak

"Saya pasti akan memberikan kinerja maksimal. Saya berlatih keras musim dingin ini. Saya merasa cukup baik dan kita lihat saja nanti," ucap Rossi dilansir BolaSport.com dari Crash.

"Awalnya aneh, tetapi pada akhirnya motornya adalah M1 saya. Meskipun dia mengganti luarannya, sisanya sama dan tim memiliki atmosfer yang bagus," ujar Rossi.

Pembalap Italia itu muncul sebagai pembalap Yamaha teratas dalam beberapa kesempatan sepanjang hari dan akhirnya berada di posisi ke-14 dalam daftar pembalap tercepat setelah 49 lap dengan warna barunya.

Rossi satu tempat di depan Fabio Quartararo yang bertukar kursi dengannnya di pabrikan Yamaha.

"Hasil akhirnya tidak fantastis, tetapi sepanjang hari saya tidak terlalu buruk. Kecepatan saya cukup baik, jadi sentuhan pertama positif," aku Rossi.

Baca Juga: Hasil UFC 259 - Manusia Peluru Menggila, Bikin Sengsara Jagoan Meksiko di Ronde Kedua

Prioritas utama Yamaha selama lima hari pengujian adalah untuk mengatasi performa yang tidak konsisten tahun lalu dari mesin spesifikasi pabrikan.

"Yamaha bekerja keras musim dingin ini. Kami memiliki beberapa hal baru untuk dicoba, tetapi dengan tulus hari ini kami tidak mencoba banyak," kata Rossi.

"Kami bekerja lebih banyak di pusat, tetapi saya pikir dalam empat hari ke depan kami memiliki sesuatu untuk dicoba, jadi kami berharap itu sesuatu yang baik."

“Saya melakukan beberapa lap dengan sasis baru dan sentuhan pertama tidak terlalu buruk, tetapi saya hanya melakukan 6-7 lap karena kami berkonsentrasi pada motor standar hari ini. Jadi mungkin kami akan memiliki ide yang lebih jelas di hari-hari berikutnya," ucap Rossi.

Rekan setim Rossi, Franco Morbidelli (yang menggunakan A-Spec Yamaha) kembali menjadi pebalap M1 teratas, di urutan ketujuh, dengan rekan setim Quartararo di Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, sebagai pembalap tercepat kesembilan.

Baca Juga: Hasil Tes Pramusim 2020 - Aprilia Ngacir, Valentino Rossi Ungguli Suksesornya di Yamaha

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P