Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek sayap PSS Sleman, Dendi Agustan Maulana menyambut antusias gelaran Piala Menpora 2021.
Sebab, dirinya sudah merasa rindu bisa tampil membela PSS Sleman di atas lapangan.
Baginya, Turnamen yang dijadwalkan bergulir 21 Maret mendatang menjadi langkah kebangkitan sepak bola Indonesia.
Baca Juga: Semakin Dikejar Waktu, Arema FC Masih Pontang-panting Tambal Skuadnya
Dendi semakin semangat lantaran tenaganya masih dibutuhkan tim berjuluk Elang Jawa di musim ini.
Pemain kelahiran Pekalongan, Jawa Tengah ini mendapatkan kado perpanjangan kontrak baru dari manajemen PSS Sleman.
“Sangat bersyukur dan menyambut gembira, manajemen PSS memberikan kepercayaan lagi kepada saya berada di tim ini," ucapnya dikutip dari laman resmi klub.
"Tentunya hal ini sangat menggembirakan dan menjadi hal yang ditunggu-tunggu setelah setahun tidak ada kompetisi sepakbola karena pandemi Covid-19,” imbuh Dendi.
Guna menyambut Piala Menpora, Dendi sudah jaruh-jauh hari mempersiakan kondisi fisik dan psikis.
Bek berusia 26 tahun itu tak pernah absen melakukan latihan mandiri di rumahnya.