Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, menyinggung soal comeback saat menghadapi Paris Saint-Germain sembari mengatakan bahwa tidak ada yang tidak mungkin.
Barcelona akan kembali berjumpa Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2020-2021, Rabu (10/3/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 dini hari WIB.
Untuk pertandingan yang akan dihelat di Stadion Parc des Princess itu nanti Barcelona membawa pekerjaan rumah yang berat.
Mereka harus melakukan come back alias membalikkan keadaan dengan cara mengalahkan PSG dengan margin minimal tiga gol agar asa lolos ke fase selanjutnya tetap hidup.
Baca Juga: PSG vs Barcelona - Lagi-lagi Reuni Neymar dan Lionel Messi Batal Terjadi
Seperti diketahui, pada leg pertama Barcelona yang bermain di kandang sendiri, Stadion Camp Nou, menyerah 1-4 dari pasukan Mauricio Pochettino.
Empat gol PSG yang masing masing dicetak oleh Kylian Mbappe (32', 65', 85') dan Moise Kean (70') cuma dibalas sekali oleh Barcelona lewat sepakan penalti Lionel Messi (27').
Membalikkan keadaan dan lolos bisa dikatakan berat untuk Barcelona dan pelatih mereka, Ronald Koeman, mengakui hal tersebut.
Baca Juga: Juergen Klopp Beri Tanggapan Terbaru soal Kans Gantikan Joachim Loew