Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM- PSIM Yogyakarta nampaknya tidak main-main dalam mempersiapkan timnya untuk menyambut Liga 2 2021.
Dikabarkan, klub asal Yogyakarta ini tengah mengincar satu nama pemain yang juga jadi primadona klub Liga 1.
Pemain yang dimaksud ini adalah Ahmad Ikhwan, yang kini sudah berstatus bebas transfer.
Ikhwan tercatat pernah menjadi mesin gol Laskar Wong Kito di Liga 2 2019 lalu, saat itu dirinya total berasil menyarangkan 10 gol dalam semusim
Baca Juga: Timnya Bangun Skuad Mewah, Manajer PSMS Medan Justru Cemaskan Satu Hal
Setelah itu, sang pemain naik kasta ke Liga 1 bersama Badak Lampung FC, namun sayang umur kerjasamanya tidak panjang.
Kini, dengan statusnya yang sudah bebas transfer, Ikhwan mengaku sedang didekati banyak klub.
Selain PSIM, ada pula klub Liga 1 yang tidak disebutkan namanya, yang menaruh minat kepada sang pemain.
Meski begitu, Ikhwan sendiri mengaku telah menjalin komunikasi dengan pihak PSIM Yogyakarta.