Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Laga Final antara Klub Milik Orang Indonesia Melawan Sunderland

By Rinaldy Azka Abdillah - Sabtu, 13 Maret 2021 | 00:00 WIB
Chairman Tranmere Rovers Mark Palios (tengah) berfoto dengan perwakilan Santini Group, Lukito Wanandi (kiri) dan Wandi Wanandi (kanan). Santini Group merupakan perusahaan Indonesia yang sejak September 2019 menjadi investor Tranmere Rovers. (ISTIMEWA)

 

BOLASPORT.COM - Klub Liga Inggris milik orang Indonesia Tranmere Rovers akan jalani laga final dalam ajang Papa John's Trophy melawan Sunderland, Minggu (14/3/2021).

Laga antara Tranmere Rovers melawan Sunderland akan berlangsung di Wembley Stadium, pada pukul 22.00 WIB.

Diprediksi pertandingan antara Tranmere Rovers melawan Sunderland akan berlangsung sengit.

Bukan tanpa alasan, dari sejarah pertemuan keduanya, perbedaan kemenangan antara Tranmere Rovers dan Sunderland sedikit sengit.

Baca Juga: Striker Asing Borneo FC Absen Latihan karena Masalah Kesehatan

Tranmere Rovers berhasil unggul satu kemenangan atas Sunderland dengan jumlah sembilan.

Sedangkan untuk Sunderland berada di angka delapan dan imbang sebanyak dua kali.

Namun tetap saja, Tranmere Rovers harus lebih berhati-hati karena dalam dua pertemuan terakhir mereka harus menerima kekalahan.

Baca Juga: PSIM Sikut-sikutan dengan Tim Liga 1 Demi Dapatkan Eks Penyerang Sriwijaya FC

Yang pertama pada tahun lalu saat Tranmere Rovers masih berada di League One, saat itu skor akhir adalah 5-0 untuk Sunderland.

Lalu pertemuan terakhir di ajang yang sama, Sunderland berhasil mempermalukan Tranmere Rovers di rumahnya sendiri dengan skor 0-1.

Tidak sampai situ, penyerang utama Tranmere Rovers, James Vaughn harus absen pada pertandingan tersebut.

Absennya eks Sunderland tersebut karena cedera lutut yang dideritanya.

Baca Juga: Belum Debut, Pemain Anyar Persebaya Sudah Tuai Pujian Setinggi Langit

Alhasil Tranmere Rovers harus memanfaatkan penyerang yang ada, di antaranya adalah David Nugent, Kayne Woolery, Charlie Jooley, Jake Burton dan Danny Walker-Rice.

Selain itu, Tranmere Rovers juga punya modal baik kala menjalani laga di liga.

Dari enam laga yang dijalani, Tranmere Rovers hanya mengalami satu kali hasil minor kala bertemu Crawley Town beberapa waktu lalu.

Baca Juga: PSIS Semarang Butuh Sponsor Besar untuk Datangkan 4 Pemain Asing

"Saya bukan manajer yang buruk karena kami kehilangan satu pertandingan, begitu juga pemain. Ini merupakan sensasi di forum dan di Twitter . Ini adalah kinerja besar dan tiga poin besar," kata manajer Tranmere Rovers, Keith Hill seusai laga melawan Southend United, Rabu (10/3/2021).

"Kami sudah menang malam ini dan kami di Wembley pada akhir pekan ini. Laga melawan Sunderland akan menjadi akhir pekan yang khusus ketika kami mewakili Transmere dan pendukung," tambahnya.

Di sisi lain, Sunderland akan menjalani laga dengan full tim.

Baca Juga: Pemain Terbaik Liga 2 2018 Ikut Latihan Persija, Keputusan Gabung Minggu Depan

Tim berjulukan The Black Cats itu turut mempunyai catatan gemilang yakni delapan pertandingan tanpa alami kekalahan di semua kompetisi.

Tentu akan menarik untuk ditunggu bagaimana pertemuan di antara keduanya.

Yang jelas, gelar Papa John's akan bagus untuk keduanya sebagai tim yang lama tak mendapatkan gelar.

Baca Juga: Mulai Latihan Pola, PSIS Semarang akan Langsungkan Gim Intermal

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P