Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

6 Petarung UFC Prediksi Pemenang Leon Edwards vs Belal Muhammad

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 13 Maret 2021 | 17:15 WIB
Petarung kelas welter, Leon Edwards (kiri) dan Belal Muhammad (kanan) saling berpose sebelum bertarung pada ajang UFC Vegas 21, Minggu (14/3/2021). (TWITTER.COM/UFCEUROPE)

BOLASPORT.COM - Prediksi pemenang duel Leon Edwards melawan Belal Muhammad telah beredar.

Duel Leon Edwards vs Belal Muhammad akan berlangsung pada ajang UFC Vegas 21 di UFC Apex, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Sabtu (13/7/2021) atau Minggu pagi pukul 08.00 WIB.

Awalnya ajang tersebut untuk mempertemukan Khamzat Chimaev dengan Leon Edwards.

Baca Juga: Valentino Rossi Akhiri Tes Pramusim MotoGP 2021 dengan 'Good Feelings'

Namun, Chimaev memutuskan untuk mengundurkan diri dari pertarungan karena masalah kesehatan.

Posisi Chimaev kemudian digantikan Belal Muhammad.

Dikutip BolaSport.com dari BJPENN, Edwards saat ini favorit pemenang dengan -275, sedangkan Muhammad underdog +215.

Jelang duel tersebut, BJPENN meminta kepada para petarung UFC untuk memberi prediksi duel Edwards vs Muhammad.

Petarung kelas welter UFC, Vicente Luque, memberikan komentar mengenai duel yang berlangsung di divisi 170 pon itu.

"Ini pertarungan yang sulit. Tapi, saya pikir Edwards mempunyai keunggulan di atasnya," ucap Vicente Luque.

"Dia sedang dalam peforma terbaiknya, tetapi libur berkepanjangan adalah sesuatu yang harus kami pertimbangkan."

"Belal melakukannya dengan baik, tetapi saya pikir harus memilih Edwards," ucap dia lagi.

Baca Juga: Hasil Kombinasi Tes Pramusim MotoGP 2021 - Badai Pasir Bantu Ducati Jadi yang Terdepan

Petarung kelas bulu UFC, Dan Ige, dengan singkat memberi ramalan mengenai jalannya duel Rocky vs Remember The Name.

"Saya menyukai kedua petarung. Namun, saya pikir ini adalah saatnya Belal. Dia aktif dan terlihat tajam," tutur Dan Ige.

Petarung kelas menengah UFC, Eryk Anders, memilih Edwards sebagai pemenang dengan alasan tertentu.

"Saya memilih Leon Edwards," kata Eryk Anders.

"Dia telah bersiap begitu lama dan saya tahu bahwa mengambil pertarungan dalam waktu singkat itu sulit," katanya meneruskan.

Baca Juga: IBL 2021 - Memasuki Hari Keempat, 3 Klub Masih Belum Terkalahkan

Petarung kelas ringan UFC, Grant Dawson, memiliki alasan memilih Edwards meneruskan tren kemenangan beruntun.

"Leon Edwards. Dia memiliki banyak pengalaman di level atas dan dia buas. Ini terlalu cepat untuk Belal Muhammad," tegas Grant Dawson.

Petarung kelas bulu UFC, Julian Erosa, menyatakan bahwa pertarungan akan berakhir dengan keputusan angka.

"Leon Edwards sangat licik dan bagus," imbuh Julian Erosa.

"Tapi, Belal memang terlihat bagus dalam pertarungan terakhirnya, tetapi Leon adalah sosok besar dan dia akan mendapatkan keputusan," katanya menjelaskan.

Baca Juga: Usai 'Dicurangi', Peraih Perak Olimpiade Rio 2016 Harapkan Wasit Lebih Baik pada All England Open 2021

Petarung kelas welter UFC, Jason Witt, meyakini pemenang adalah Edwards dengan alasan tertentu.

"Dalam pertarungan ini, saya harus memilih Edwards, meski saya tahu Belal terlihat bagus," ujar Jason Witt.

"Namun Belal belum bertarung ke level pertarungan yang dimiliki Edwards," katanya lagi.

Petarung kelas bantam UFC, Adrian Yanez, memilih Edwards dengan sebuah cara tertentu.

"Leon Edwards sangat bagus, tetapi saya sangat suka Belal Muhammad," kata Adrian Yanez.

"Tapi, saya harus memilih Leon karena dia adalah petarung yang lebih baik," jelasnya.

Baca Juga: Jadwal UFC Vegas 21 - Leon Edwards Vs Belal Muhammad di Minggu Pagi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P