Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Pemain Persebaya Masuk Skuad Timnas Tajikistan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia

By Metta Rahma Melati - Kamis, 18 Maret 2021 | 10:30 WIB
Bek Tira-Persikabo, Khurshed Beknazarov (4) dan eks penyerang Persebaya, Manuchekhr Dzhalilov (21) bersama pemain timnas Tajikistan sebelum laga kontra timnas Jepang pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Centralʹnyj Respublikanskij, Duşanbe, 15 Oktober 2019. (FACEBOOK.COM/FFT.TJ - SIYOVUSH)

BOLASPORT.COM - Mantan pemain Persebaya, Manuchekhr Dzhalilov masuk skuad timnas Tajikistan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Pelatih timnas Tajikistan, Usmon Toshev telah mengungkapkan skuadnya untuk laga penting melawan Mongalia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Ada 23 pemain yang memenuhi syarat untuk pertandingan yang akan digelar di Dushanbe Central Republic Stadium.

Tajikistan berada di posisi ketiga Grup F, pertandingan pada Kamis depan adalah laga yang harus dimenangkan jika ingin memiliki peluang ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, yang akan menjadi slot final di Piala Asia 2023.

Ada delapan pemain yang berbasis di luar negeri dalam daftar 24 pemain.

Akan tetapi satu gelandang Navbahor Namangan Ehsoni Panshanbe akan berlatih bersama timnas meski diskors untuk pertandingan Kamis depan.

Baca Juga: Seleksi Timnas U-18 Indonesia Dipastikan tidak Alami Penundaan, Ini Penjelasan PSSI

Di luar pemain yang berbasis di luar negeri, sebagian pemain didominasi pilar FC Istiklol.

Istiklol menyumbangkan 12 pemain, termasuk Alisher dan Manuchekhr Dzhalilov.