Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Hari Pelantikannya, Joan Laporta Singgung Masa Depan Ronald Koeman di Barcelona

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 18 Maret 2021 | 15:00 WIB
Presiden Barcelona, Joan Laporta, menyampaikan pidato pada acara inaugurasi, Rabu (17/3/2021) pukul 18.00 waktu setempat (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Joan Laporta menyinggung soal masa depan Ronald Koeman sebagai pelatih Barcelona pada hari pelantikannya sebagai presiden baru klub.

Rumor tentang ketertarikan Barcelona untuk mengganti Ronald Koeman dengan pelatih lain mulai berembus setelah Joan Laporta terpilih menjadi presiden baru klub. 

Laporta dikabarkan tertarik mendatangkan pelatih Arsenal, Mikel Arteta, untuk menduduki kursi yang kini ditempati Koeman. 

Dikutip BolaSport.com dari RAC1, ketertarikan Laporta akan Arteta didasari oleh kedekatan secara psikologis antara dirinya dengan klub karena dia merupakan jebolan akademi La Masia. 

Baca Juga: Angkut Aguero hingga Haaland, Begini Rencana Laporta Pertahankan Messi

Selain itu, Laporta menginginkan Arteta karena sang pelatih sempat menjadi tangan kanan mantan juru taktik Barcelona, Pep Guardiola. 

Di bawah asuhan Guardiola, Barcelona menjadi tim yang hebat dengan menyapu bersih semua gelar pada tahun 2009. 

Selain Arteta, nama Julian Nagelsmann masuk ke bursa sebagai salah satu calon pengganti Koeman. 

Sebelumnya pelatih berusia 33 tahun tersebut juga disebut-sebut akan menggantikan Hansi Flick sebagai pelatih Bayern Muenchen. 

Adapun rumor tentang penggantian Koeman sebagai pelatih tak lepas dari performa buruk yang sempat ditunjukkan Blaugrana.