Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gabung Tim-tim Perkasa, Persiraja Banda Aceh Pilih Realistis

By Wila Wildayanti - Rabu, 24 Maret 2021 | 11:15 WIB
Skuad Persiraja Banda Aceh saat menghadapi Bhayangkara FC pada pekan pertama Shopee Liga 1 2020 (PERSIRAJA.ID)

BOLASPORT.COM - Melihat persaingan Grup D Piala Menpora 2021 membuat Persiraja Banda Aceh memasang target yang realistis.

Seperti diketahui, Persiraja Banda Aceh bergabung dalam Grup D bersama dengan Persib Bandung, Persita Tangerang, dan Bali United.

Dengan melihat persaingan dan komposisi Grup D saja, Persiraja Banda Aceh langsung mengakui kekuatan lawan-lawan mereka.

Pelatih Persiraja Banda Aceh, Hendri Susilo, mengatakan tidak masuk akal apabila timnya memasang target tinggi dengan melihat peta kekuatan di Grup D.

Baca Juga: Ketahuan Pesan Pedas Cristiano Ronaldo ke Pepe dalam Laga Juventus Vs Porto

Ditambah lagi, persiapan tim berjulukan Laskar Rencong tersebut dinilai terlalu mepet.

Persiraja hanya melakukan persiapan selama dua pekan, bahkan hingga saat ini pemainnya belum lengkap karena pemain asingnya baru datang.

"Ya kami sangat realistis. Karena saya tahu Bali, Persib, dan Persita seperti apa, maka kami harus realistis," ujar Hendri Susilo dalam jumpa pers virtual, Selasa (23/3/2021).

Maka dari itu, bagi Persiraja, mereka akan lebih memanfaatkan Piala Menpora 2021 sebagai persiapan tim menuju Liga 1 daripada memikirkan target juara di turnamen pramusim.

"Saya senang Persiraja berada di grup yang menurut saya berat, ada Bali, Persib, Persita. Ini bagus artinya jadi kami di sini juga ingin melihat hasil dari latihan yang dijalani sampai mana," ucapnya.

Dengan turnamen ini, Hendri juga memastikan bahwa pertandingan kali ini akan dijadikan sebagai seleksi para pemain untuk menuju Liga 1.

Baca Juga: Hanya 5 Pemain Juventus Tidak Dijual Musim Panas Ini, Termasuk Si Blunder Benevento

"Saya bisa melihat kemampuan pemain saya untuk bisa dipertahankan ke Liga 1 nanti. Jadi termasuk di sini untuk seleksi ke depannya bagi skuad Persiraja," kata Hendri.

Meski begitu, mantan pelatih timnas U-17 Indonesia di Pra Piala Asia 2005 itu tetap meminta para pemainnya untuk bekerja keras.

Pelatih berusia 55 tahun itu menekankan agar anak asuhnya mampu menunjukkan permainan terbaiknya.

Baca Juga: Pentingnya Peran Pemain Muda dalam Sepakbola di Era Pandemi Covid-19

"Mudah-mudahan anak-anak Persiraja bisa menampilkan yang terbaik saja itu sudah cukup di Piala Menpora ini. Saya juga berharap anak-anak tetap tampil maksimal," tuturnya.

Sementara itu, untuk memulai langkahnya, Persiraja Banda Aceh akan melawan Persita Tangerang di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (24/3/2021) sore ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P