Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jadwal Orleans Masters 2021 telah memasuki babak 32 besar atau hari kedua dengan enam wakil Indonesia tersisa.
Dua wakil Indonesia yang sudah tampil lebih awal adalah Putri Kusuma Wardani (tunggal putri) dan Chico Aura Dwi Wardoyo (tunggal putra).
Keduanya tidak mengalami hambatan saat menghadapi para penantang untuk lolos ke babak selanjutnya.
Putri Kusuma Wardani melewati babak kualifikasi dengan meraih kemenangan WO saat ronde pertama usai mundurnya wakil Thailand, Nuntakarn Aimsaard.
Hasil itu menempatkan Putri melaju ke babak final kualifikasi menghadapi Marie Cesari (Prancis).
Pada laga yang berlangsung, Putri menang telak atas Cesari lewat dua gim langsung dengan skor akhir 21-8, 21-8.
Dia pun senang bisa menang dan mendapatkan tiket ke babak 32 besar turnamen Orleans Masters 2021.
"Alhamdullilah hari ini saya bisa menang dan melaju ke babak pertama," kata Putri kepada Badminton Indonesia, dikutip BolaSport.com.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Wakil Indonesia Mundur dari Orleans Masters Setelah Positif Covid-19