Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kelelahan, Striker Pinjaman PSG Dikeluarkan dari Skuad Timnas Italia

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 24 Maret 2021 | 20:30 WIB
Penyerang Everton yang sedang dipinjamkan ke Paris Saint-Germain, Moise Kean. (TWITTER.COM/LIVECHOEFC)

BOLASPORT.COM - Striker pinjaman Paris Saint-Germain dari Everton, Moise Kean, dicoret dari daftar skuad timnas Italia untuk ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 karena kelelahan.

Pada Rabu (24/3/2021) sore WIB, laman resmi FIGC mengeluarkan pernyataan resmi jika mereka mengeluarkan Moise Kean dari daftar skuad timnas Italia untuk ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Laporan tersebut menjelaskan bahwa Moise Kean mengalami kelelahan.

Hal itu membuat pemain berusia 21 tahun ini tidak akan tersedia saat Gli Azzurri bertarung  melawan Irlandia Utara, Bulgaria, dan Lithuania di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.

Kean kini telah dipulangkan ke Paris untuk menjalani pemulihan.

Baca Juga: Gelandang Mungil Inter Milan Bersyukur Bisa Dilatih Antonio Conte

Kehilangan Kean tentu akan cukup merugikan timnas Italia.

Pasalnya, dia tampil impresif bersama Paris Saint-Germain di musim 2020-2021.

Menurut catatan Transfermarkt, Kean mengemas 17 gol dari 33 penampilan di seluruh ajang.

Pemain didikan akademi Juventus itu juga dinilai memiliki fisik yang kuat dan punya insting bagus dalam mencetak gol.