Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kiper ketiga Juventus, Carlo Pinsoglio, mengatakan bahwa Cristiano Ronaldo lagi bernasih apes karena tak bisa cetak gol lewat free kick.
Cristiano Ronaldo masih menjadi pemain andalan pelatih Juventus mengarungi musim 2020-2021.
Saat ini, Ronaldo telah tampil dalam 24 pertandingan Liga Italia dengan mencatatkan 23 gol dan dua asis.
Bahkan pemain berusia 36 tahun itu juga memimpin daftar top skor sementara dengan 23 golnya.
Namun belakangan Ronaldo mendapat banyak kritikan dari penggemar Juventus.
Ronaldo pun juga dirumorkan akan angka kaki dari Juventus pada akhir musim.
Kritikan itu ditujukan setelah mantan pemain Manchester United itu gagal membawa trofi Liga Champions musim ini.
Langkah pasukan Andrea Pirlo terhenti dalam babak 16 besar Liga Champions.
Semenjak didatangkan Juventus dari Real Madrid pada 2018, Ronaldo paling jauh membawa Juventus melangkah dalam babak perempat final Liga Champions.
Baca Juga: Andai Eden Hazard Tak Malas-malasan, Cristiano Ronaldo pun Lewat
Selain itu, kemampuan megabintang Portugal mencetak gol dari free kick juga menurun selama berkostum Juventus.
Ronaldo hanya mampu mencetak sebiji gol dari 72 upaya tendangan bebas.
Menurut kiper ketiga Juventus, Carlo Pinsoglio, Ronaldo sedang bernasib apes karena tak bisa cetak gol lewat tendangan bebas.
"Cristiano selalu melakukan tendangan bebas di sesi latihan dan dia selalu menceta gol," kata Pinsoglio seperti dilansir BolaSport.com dari Tuttosport.
Muito importante começar a nossa qualificação para o Campeonato do Mundo com uma vitoria! Parabéns equipa ???????????????? pic.twitter.com/PlyuzvPdku
— Cristiano Ronaldo (@Cristiano) March 25, 2021
"Saya tidak tahu mengapa Ronaldo tidak bisa ceta gol lewat tendangan bebas, mungkin dia sedang bernasib apes."
"Saya memiliki persahabatan yang indah dengannya, rekan satu tim saya mengejek saya dengan mengatakan bahwa saya akan pergi ke Euro bersama staf Portugal dan Ronaldo."
Baca Juga: Bukan Gaji, Ini Syarat yang Diminta Cristiano Ronaldo untuk Bertahan di Juventus
"Ronaldo adalah pria yang sederhana, bukan seorang bintang, dia pendiam, dia suka tertawa dan bercanda," tutur Pinsoglio.
Pinsoglio juga berharap Ronaldo bertahan lama di Juventus ditengah kritikan yang dia hadapi.
"Saya tidak tahu soal kontrak Ronaldo, tapi saya berharap dia bertahan karena dia memiliki pengaruh yang besar," ucap Pinsoglio.
Baca Juga: Ronaldo dan Bale Balik, Trio BBC Real Madrid Siap Bersemi Kembali?
"Kontraknya masih tersisa satu tahun lagi."
"Saya berharap dan berpikir bahwa Ronaldo akan bertahan. Secara teori dia akan tinggal, kecuali terjadi sesuatu yang aneh," ujar Pinsoglio melanjutkan.