Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sampai saat ini, Griezmann baru mencetak 29 gol dari 88 laga yang sudah dijalani bersama Barcelona selama dua musim.
Jelas jumlah gol tersebut tidak setara dengan harga belinya yang mencapai 120 juta euro atau sekitar Rp2,04 triliun.
Akan tetapi, baik Pjanic, Braithwaite, maupun Griezmann, mengalami anomali kala bermain untuk timnas mereka masing-masing.
Pada laga perdana babak kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, ketiganya menjadi bintang bagi timnasnya masing-masing.
Pjanic menjadi pencetak gol pembuka bagi Bosnia-Herzegovina kala bertemu Finlandia di Stadion Olympia, Rabu (24/3/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Baca Juga: Ibarat Pembunuh Sadis, Lionel Messi Selalu Haus untuk Cetak Gol
Pjanic mencetak gol pada menit ke-55 usai memanfaatkan bola rebound penaltinya sendiri.
Sementara itu, Braithwaite juga ikut mencetak gol kala timnas Denmark bermain melawan Israel di Stadion Bloomfield, Kamis (25/3/2021) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
Braithwaite mencetak gol pembuka untuk Denmark pada menit ke-13 usai menerima umpan dari Jonas Wind.