Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Albania Vs Inggris - Bentrokan Pertama setelah Dua Dekade Silam

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 28 Maret 2021 | 14:15 WIB
Para pemain timnas Inggris merayakan gol ke gawang San Marino pada ajang kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup I, Kamis (25/3/2021). (TWITTER.COM/ENGLAND)

BOLASPORT.COM - Menghadapi timnas Albania, timnas Inggris bakal melakoni pertemuan perdana setelah terakhir bertemu di ajang internasional pada dua dekade silam.

Timnas Inggris bersiap menghadapi matchday kedua Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.

Lawan yang bakal dihadapi timnas Inggris kali ini adalah timnas Albania.

Duel antara Albania dan Inggris bakal tersaji di Stadion Arena Kombetare, Minggu (28/3/2021) pukul 23.00 WIB.

Baca Juga: Bobol Gawang Republik Ceska, Romelu Lukaku Masuk Daftar Pemain Tersubur Eropa

Pertemuan Albania dan Inggris disinyalir bakal sengit dan seru, terlebih keduanya sama-sama meraih kemenangan pada laga pembuka.

The Three Lions sukses mengawali perjalanan mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan mantap usai menghajar tim lemah, San Marino dengan skor telak 5-0.

Sementara itu, tim Kuq e Zinjte, julukan Albania, mampu memetik kemenangan tipis 1-0 atas Andorra di laga pembuka.

Hal itu menjadi catatan bagi pasukan Gareth Southgate untuk mewaspadai anak asuh Edoardo Reja.

Baca Juga: Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 Malam Ini - Prancis dan Spanyol Cari Pelampiasan Sakit Hati

Dilansir BolaSport.com dari Whoscored, bentrokan kedua tim yang berlangsung di Albania sudah lama tak terjadi, terakhir 20 tahun silam.

Ini menjadi pertemuan pertama setelah dua dekade terakhir, tepatnya pada 2001.

TWITTER.COM/ENGLAND
Pemain timnas Inggris, Harry Kane, berada di tengah pengawalan para pemain timnas Belgia dalam laga kelima Liga A Grup 2 UEFA Nations League 2020-2021, Minggu (15/11/2020) waktu setempat atau Senin pukul 02.45 WIB.

Uniknya, pertemuan terakhir keduanya tepat terjadi pada tanggal yang sama dengan saat ini, 28 Maret.

Waktu itu, Inggris dan Albania tergabung ke dalam Grup 9 Kualifikasi Piala Dunia 2002 zona Eropa.

Baca Juga: Ngamuk Diganti 11 Menit Jelang Bubaran, Cekcok dengan Pelatih, Begini Penjelasan Gerginio Wijnaldum

The Three Lions sukses membungkam Kuq e Zinjtë dengan skor 3-1 di Stadion Arena Kombetare.

Inggris yang dikomandoi Sven-Goran Eriksson kala itu, mampu mencetak gol masing-masing melalui Michael Owen, Paul Scholes, dan Andy Cole.

Sementara Albania hanya sanggup membalas melalui Ervin Skela.

Adapun dalam rekor pertemuan, Inggris unggul telak atas Albania.

Baca Juga: Bulgaria Vs Italia - Gli Azzurri Pentingkan Konsep Menyerang ketimbang Bertahan

Pasukan Gareth Southgate memiliki rekor kemenangan 100 persen dalam empat laga terakhir melawan Albania.

Dari empat pertemuan tersebut, Inggris selalu menang di atas satu gol dengan sukses membukukan 12 gol dan hanya kebobolan 1 gol.

Laga di Stadion Arena Kombetare juga bakal menjadi serbapertama bagi Southgate dan Edoardo Reja.

Pasalnya, kedua pelatih bakal saling berhadapan untuk pertama kalinya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P