Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Grup D Piala Menpora 2021 - Menang Telak Bawa Persib ke Puncak

By Arif Setiawan - Senin, 29 Maret 2021 | 22:25 WIB
Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, bersiap pulang ke Brasil setelah dinyatakan negatif Covid-19. (PERSIB.co.id/Derry Setiadi Nugraha)

BOLASPORT.COM - Empat klub di Grup D Piala Menpora 2021 telah menyelesaikan laga keduanya di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (29/3/2021).

Pada hari ini, laga penyisihan Grup D dibuka dengan duel Bali United vs Persiraja Banda Aceh.

Pertandingan tersebut sejatinya bisa menjadi penentu untuk Persiraja guna pastikan diri untuk lolos ke babak selanjutnya.

Seperti yang diketahui, sebelum bertemu Bali United, Persiraja menempati peringkat pertama dengan poin tiga.

Jika kembali raih kemenangan tentu akan membuat Persiraja kumpulkan poin enam dan sudah tak bisa dikejar tim lain.

Baca Juga: Komentar Pelatih Persib Terkait Debut Ezra Walian dan Farshad Noor

Tetapi sayang, di pertandingan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo itu, Persiraja harus menelan kekalahan.

Tepatnya, Persiraja ditundukan Bali United dengan skor 2-0.

Dua gol Bali United dicetak oleh Ilija Spasojevic (11') dan Rizky Pellu (19').