Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Bek Serbia yang Tekel Bola Tendangan Cristiano Ronaldo Yakin Bola Tak Masuk Gawang
Oleh karena itu, peremajaan skuad dan revolusi di dalam skuad racikan Andrea Pirlo siap dilakukan.
Pihak klub telah menyusun daftar pemain yang bakal diboyong pada jendela transfer musim panas tahun ini.
Penguatan sektor lini tengah menjadi salah satu fokus utama Juventus mengingat Andrea Pirlo mendasari serangan dalam skemanya dari tengah.
Salah satu rekrutan yang telah dibidik adalah gelandang tengah milik Ajax Amsterdam, Ryan Gravenberch.
Baca Juga: Pernyataan soal Pulang ke Real Madrid Bikin Heboh, Gareth Bale Beri Klarifikasi
Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, Juventus telah memantau perkembangan Ryan Gravenberch sejak lama.
Gravenberch yang masih berusia 18 tahun sejatinya adalah target lama I Bianconeri.
Laporan dari sumber serupa turut menyebutkan bahwa direktur olahraga Juventus, Fabio Paratici telah bertemu dengan agen Gravenberch, Mino Raiola guna membahas transfer sang pemain.