Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Arema FC menegaskan tidak akan terus menerus larut dalam hasil buruk yang dialami di Piala Menpora 2021.
Tersingkir lebih cepat dari tim unggulan lainnya di Piala Menpora 2021 membuat Arema FC sekarang harus menyusun rencana baru untuk mengarungi musim ini.
Diakui oleh pelatih sementara Singo Edan, yakni Kuncoro, pihaknya kini sudah memiliki agenda baru yang mungkin dalam waktu dekat akan segera dilaksanakan.
Adapun agenda baru yang dimaksud oleh Kuncoro adalah persiapan tim untuk menyambut kompetisi Liga 1 2021.
Baca Juga: Ganyang Arema FC, Pelatih PSIS Semarang Sumringah Pemainnya Tampil Bagus
Salah satu agenda dalam rangkaian persiapan tim untuk Liga 1 2021 adalah evaluasi tim secara menyeluruh.
Namun, evaluasi tim secara menyeluruh baru akan dilaksanakan oleh Arema FC kalau manajemen sudah mendapatkan sosok pelatih kepala.
Sayangnya, saat ini sosok pelatih kepala yang dinginkan belum kunjung didapatkan oleh klub yang bermarkas di Stadion Kanjuruhan.
Baca Juga: Sepak Bola di Tengah Pandemi, Menempuh Jarak 3263 Km demi Piala Menpora
Baca Juga: Kekecewaan Pencetak Gol Voli Tira Persikabo Usai Disingkirkan Barito Putera
"Mungkin setelah nanti pelatih kepala sudah datang, kami akan segera melakukan evaluasi tim," ujar Kuncoro.
"Terutama masalah membangun chemistry dan persiapan fisik pemain sebaik mungkin," tambahnya.
Kuncoro menegaskan skuad asuhannya ini sudah bertekad akan muncul dengan versi lebih baik di Liga 1 2021.
Baca Juga: Jadi Tim Pertama Lolos ke Perempat Final, Barito Putera Pilih Merendah
Dirinya tidak ingin nama besar Arema FC tercoreng di Liga 1 hanya karena ada kekurangan di berbagai sisi seperti yang terjadi di Piala Menpora 2021.
"Kami telah bertekad akan tampil lebih baik lagi sebelum benar-benar mengarungi Liga 1 2021," ujar Kuncoro.
Sejauh ini posisi Kuncoro sebagai pelatih sementara Arema FC masih aman-aman saja.
Baca Juga: Komentar Pahlawan Barito Putera Usai Lolos ke 8 Besar Piala Menpora
Hasil buruk Singo Edan di Piala Menpora 2021 tidak membuat manajemen klub menghentikan kerja sama dengan sosok yang sejatinya merupakan asisten pelatih ini.
Meski begitu, upaya untuk mencari sosok pelatih kepala baru terus dilakukan oleh manajemen karena posisi ini amat vital untuk rencana klub ke depannya.
Sebelum tampil di Piala Menpora 2021, petinggi Arema FC pernah menyampaikan kalau pihaknya masih akan memilih pelatih asing sebagai nakhoda klub.