Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Perjalanan Tira Persikabo pada ajang Piala Menpora 2021 harus terhenti di babak penyisihan grup.
Tira Persikabo yang menghuni Grup A Piala Menpora 2021 hanya mampu menduduki peringkat ketiga klasemen.
Dari tiga pertandingan di Grup A Piala Menpora 2021, Tira Persikabo mengumpulkan dua poin.
Pada laga terakhir di Grup A Piala Menpora 2021, Tira Persikabo harus puas meraih hasil imbang 2-2 kontra Barito Putera, Selasa (30/2/2021).
Baca Juga: Sudah Saatnya Inter Milan Putus Dominasi Juventus di Liga Italia
Pertandingan antara Barito Putera vs Tira Persikabo berlangsung di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah.
Pelatih Tira Persikabo, Igor Kriushenko, menyebut bahwa banyak catatan evaluasi yang harus dibenahi tim setelah tersingkir dari Piala Menpora 2021.
Semua sektor di skuad Tira Persikabo, dikatakan Igor Kriushenko perlu adanya perbaikan.