Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Real Madrid Sebut Boikot Qatar Tak akan Selesaikan Masalah Pelanggaran HAM

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 31 Maret 2021 | 20:45 WIB
Protes pemain timnas Jerman menjelang pertandingan kontra Islandia pada laga perdana Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, Kamis (25/3/2021) waktu setempat. (TWITTER.COM/DFB_TEAM_EN)

BOLASPORT.COM - Gelandang Real Madrid, Toni Kroos, mengatakan bahwa upaya memboikot Qatar tak akan menyelesaikan masalah pelanggaran HAM dalam persiapan Piala Dunia 2022 di sana. 

Beberapa pesepak bola bersama timnas masing-masing melakukan protes terhadap Qatar terkait pelanggaran HAM terhadap pekerja dalam persiapan penyelenggaraan Piala Dunia 2022

Timnas Jerman, timnas Norwegia, dan timnas Belanda melakukan protes di Kualifikasi Piala Dunia baru-baru ini dengan mengenakan kaos yang menyoroti pelanggaran HAM di negara Teluk itu. 

Toni Kroos menjadi salah satu pesepak bola yang juga ikut melancarkan protes dan mengklaim bahwa penunjukkan Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunai 2022 merupakan hal yang salah. 

Baca Juga: Susul Joachim Loew, Toni Kroos Bakal Akhiri Karier di Timnas Jerman

Akan tetapi, gelandang Real Madrid itu tidak percaya boikot turnamen akan membantu para pekerja migran di Qatar.

Bulan lalu, sebuah penelitian yang dirilis oleh Guardian melaporkan bahwa 6.500 pekerja migran telah meninggal sejak Qatar secara kontroversial dipercaya sebagai tuan rumah Piala Dunia pada akhir 2010.