Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Teringat Nasib Persija Tertidur Setahun, Marc Klok Sampai Ingin Makan Rumput demi Lolos ke 8 Besar Piala Menpora 2021

By Bagas Reza Murti - Kamis, 1 April 2021 | 10:10 WIB
Pemain Bhayangkara Solo FC, Renan Silva (kiri), berduel dengan pemain Persija Jakarta, Marc Klok, dalam laga pamungkas Grup B Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu (31/3/2021). (KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU)

BOLASPORT.COM - Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok mengaku tak ingin melihat timnya tertidur setahun lagi sebelum akhirnya menjelma jadi pahlawan kemenangan atas Bhayangkara Solo FC.

Marc Klok menjelma jadi pahlawan kemenangan Persija Jakarta saat menang 2-1 atas Bhayangkara Solo FC dalam partai terakhir grup B Piala Menpora 2021, di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (31/3/2021) malam WIB.

Persija mengawali laga dengan buruk saat harus kebobolan pada menit ke-26.

Sundulan Ezechiel Ndouassel menjebol gawang Andritany Ardhiyasa.

Kebangkitan Persija baru tercipta di babak kedua.

Baca Juga: Susunan Manajemen RANS Cilegon FC - Hamka Hamzah dan Bambang Nurdiansyah Kolaborasi Seleksi Pemain

Tepatnya pada menit ke-53, Osvaldo Haay yang memanfaatkan tendangan bebas Riko Simanjuntak mampu menjebol gawang Indra Adi lewat sebuah sundulan.

Setelah water break, Macan Kemayoran berbalik unggul lewat aksi brilian Marc Klok.

Gelandang naturalisai itu melepas sepakan keras kaki kanan dari luar kotak penalti.