Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro, menyebut bahwa Honda masih mempunyai motor yang kompetitif meski tanpa Marc Marquez.
Pol Espargaro tidak segan untuk berbagi pengalamannya setelah melakoni debut bersama Repsol Honda di MotoGP.
Momen itu terjadi saat Pol Espargaro mengaspal pada MotoGP Qatar 2021 di Sirkuit Losail akhir pekan lalu.
Tidak sedikit pihak yang memberikan pujian kepada Pol Espargaro dalam balapan pertamanya bersama Repsol Honda.
Baca Juga: MotoGP Doha 2021 - Incar Hasil Podium, Fabio Quartararo Tak Mau Senasib dengan Valentino Rossi Lagi
Start dari posisi ke-12, pembalap asal Spanyol itu mengakhiri seri balap perdana MotoGP 2021 dengan berada di urutan kedelapan.
Kepada El Chiringuito, Pol Espargaro menilai dirinya sangat beruntung bisa bergabung dengan tim berlogo sayap tunggal ini.
Dengan menjadi penunggang RC213V, Pol Espargaro merasa terbantu dalam mewujudkan impiannya yaitu menjadi juara.
Hal itu tidak terlepas dari kinerja RC213V yang dikenal sebagai salah satu motor MotoGP dengan mesin terbaik.
Baca Juga: Gelar Juara Masih Jadi Harga Mati bagi Marc Marquez Saat Kembali di MotoGP 2021