Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kartu Kunci Persela Lamongan untuk Bungkam Persebaya Surabaya

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 2 April 2021 | 17:45 WIB
Persela gelar latihan perdana di Stadion Surajaya, Senin (1/3/2021) sore. (Kompas.com)

BOLASPORT.COM - Persela Lamongan akan menghadapi Persebaya Surabaya dalam laga ketiga Grup C Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu (3/4/2021).

Jelang laga itu, pelatih Persela Lamongan, Didik Ludianto, diuntungkan dengan banyaknya mantan pemain Joko Tingkir di Persebaya Surabaya.

Dalam sesi jumpa pers, Didik mengatakan bahwa ia sudah tahu karakter beberapa mantan pemain Persela Lamongan di Persebaya Surabaya.

Ada beberapa bekas pemain Persela Lamongan di Bajul Ijo diantaranya Samsul Arif dan Adi Setiawan.

Kedua pemain itu menjadi kekuatan baru Persebaya Surabaya di Piala Menpora 2021.

Tentu saja ini bisa menjadi kelebihan bagi Persela Lamongan demi bisa membungkam Persebaya Surabaya.

Baca Juga: MotoGP Doha 2021 - Pol Espargaro Incar Finis Lima Besar

Di sisi lain, Persela Lamongan juga cukup khawatir.

Sebab, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, sempat membesut Persela Lamongan dalam beberapa tahun terakhir.