Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Alex Telles mengakui persaingan dirinya dengan Luke Shaw memberikan keuntungan untuk Manchester United.
Alex Telles didatangkan Manchester United dari FC Porto pada 5 Oktober 2020.
Telles dibanderol seharga 15 juta euro atau sekitar Rp 256 milliar.
Namun, pemain asal Brasil itu kalah bersaing dengan Luke Shaw untuk memperebutkan posisi bek sayap kiri utama Manchester United.
Telles baru tampil dalam 7 pertandingan Liga Inggris musim 2020-2021 dengan menorehkan dua assist.
Sementara Luke Shaw telah tampil dalam 25 pertandingan Liga Inggris dengan mencatatkan sebiji gol dan lima assist.
Kedatangan Telles di Manchester United ini malah membuat Luke Shaw menampilkan permainan terbaiknya.
Bahkan berkat penampilan apiknya, Shaw kembali dipanggil Gareth Southgate untuk membela timnas Inggris.
Meski jarang bermain, Telles akui tak berkecil hati.
Baca Juga: Jadi Pembangkang, Raphael Varane Siap Dilepas oleh Real Madrid