Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pilar timnas U-19 Indonesia, Brylian Aldama, membagikan ungkapan pertamanya setelah tiba di Kroasia.
Brylian Aldama sudah mendarat di Kroasia pada Jumat (2/4/2021) siang waktu setempat.
Seperti diketahui, Brylian Aldama akan berkiprah di luar negeri bersama klub asal Kroasia, yaitu HNK Rijeka.
Dilansir oleh BolaSport.com dari Transfermarkt, klub yang bakal dibela Brylian Aldama tersebut mentas di kasta pertama Liga Kroasia.
HNK Rijeka mengontrak Brylian sejak November 2020 dan dilabeli dengan durasi kontrak selama 18 bulan.
Pada enam bulan pertamanya, eks pilar Persebaya Surabaya U-19 tersebut akan diawasi proses adaptasinya.
Baca Juga: Begini Kans Bocah 16 Tahun Eks Persib Ini Main di Madura United
Setelah tahapan itu, kemungkinan Brylian Aldama akan berkesempatan bergabung dengan skuat senior HNK Rijeka.
Kini, Brylian telah tiba di Kroasia dan siap menjalani perjalanannya bersama klub divisi satu Liga Kroasia tersebut.
Baca Juga: Cristian Gonzales ke Rans Cilegon FC? Begini Jawaban Hamka Hamzah
Seusai mendarat, pemain berposisi gelandang itu pun menyampaikan perasaannya.
Brylian Aldama merasa senang dan bersemangat setelah dirinya sampai di Kroasia.
Selain itu, Brylian pun menghaturkan rasa terima kasih kepada pihak yang selalu mendukung dan mendoakannya.
Baca Juga: Sang Agen Bongkar Rohit Chand Tiba di Indonesia dan Bela Persija
"Terima kasih, saya sangat bersemangat dan gembira berada di sini (HNK Rijeka)," tulis Brylian Aldama seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya.
"Terima kasih buat semua yang sudah ikut mendoakan saya. Yang kalian dan saya tunggu akhirnya terwujud".
"Saya berharap kalian tetap mendukung saya apapun kondisinya!," tutup pilar timnas U-19 Indonesia tersebut.