Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain timnas Indonesia, Todd Rivaldo Ferre baru saja menyelesaikan masa peminjaman dari klub Liga 2 Thailand, Lampang FC.
Todd Ferrre kini sudah berada di Indonesia untuk kembali memperkuat Persipura Jayapura yang akan tampil di Piala AFC dan Liga 1 2021.
Menurut data Trasfermarkt.com, pemain asal Papua ini mencatatakan 8 penampilan dan membukukan 1 gol.
Ia membawa The Emerald Chariots julukan Lampang FC finis di posisi ke-12 klasemen akhir Liga 2 Thailand.
Baca Juga: Bos Persib Bongkar Alasan Geoffrey Castillion Tak Pernah Dimainkan di Como 1907
Selama bermain di Negeri Gaja Putih, Todd Ferre mengaku banyak mendapat pengalaman dan pelajaran berharga dalam kariernya sebagai pesepakbola.
Meski begitu, ia tak memungkiri sempat mengalami beberapa kendala karena baru pertama kali merasakan tinggal di negeri orang.
Kendala paling sulit ketika menjalin komunikasi dengan rekan setimnya atau pelatih.
"Pertama bergabung yang saya pikirkan adalah masalah bahasa," ujar Todd Ferre dinukil dari kanal Youtube Persipura
"Saya sama sekali tidak tahu bahasa Inggris apalagi bahasa Thailand, makanya itu jadi kendala saya hingga takut waktu pertama ke sana," imbuhnya.
Namun ia tak berkecil hati dan langsung menyesuaikannya dengan rajin belajar Bahasa Inggris.
Todd Ferre mengaku cukup beruntung karena pelatih dan beberapa pemain Lampang FC cukup fasih menggunakan bahasa tersebut.
Baca Juga: Ternyata Bek Persija Ismed Sofyan Absen karena Menikahi Gadis Muda
Saat bertanding, ia mempunyai trik tersendiri agar mempermudah komunikasi dengan pemain lainnya.
Ia menghafalkan nama dan nomor punggung rekan setimnya meski diakui dirinya cukup kesulitan memanggil namanya.
“Saya cuma patokan nama mereka di jersey saja, jadi saya panggil nama mereka di jersey dan ternyata nama panggilan mereka ada lain lagi. Makanya memang saya sulit sekali pas pertama main disana,” tutur Todd.
Oleh karena itu, pemain berposisi winger itu mengingatkan kepada pemain muda Tanah Air yang ingin mencicipi karier di luar negeri untuk tidak malas mempelajari bahasa.
“Mungkin yang paling utama bahasa ya. Bahasa memang sangat penting buat kita yang ingin berkarir di luar negeri."
"Bahasa bisa menjadi kendala kalau kita cuma bisa tahu Bahasa Indonesia saja tidak tahu Bahasa Inggris sangat susah disana untuk menyesuaikan," ujar Todd Ferre