Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penampilan klub yang dijuluki Pendekar Cisadane itu di Piala Menpora 2021 mendapatkan sorotan dari manajer Persita Tangerang, I Nyoman Suryanthara.
I Nyoman Suryanthara menyebutkan, performa Persita Tangerang di Piala Menpora 2021 patut diapresiasi.
Meskipun secara hasil yang dicatatkan Persita Tangerang pada Piala Menpora 2021 terbilang jeblok.
Persita Tangerang yang tergabung di Grup D Piala Menpora 2021 hanya mampu mengumpulkan satu poin dari tiga pertandingan.
Baca Juga: Lionel Messi Mengeluh Meski Barcelona Kalahkan Valladolid, Tuduh Wasit Sangat Berhasrat Menghukumnya
Dalam tiga pertandingan di Grup D Piala Menpora 2021, Persita Tangerang mengalami dua kekalahan, dari Persiraja Banda (3-1) dan Persib Bandung (1-3).
Serta hasil imbang pada laga menghadapi Bali United (1-1).
Atas hasil tersebut, Persita Tangerang menempati posisi juru kunci klasemen Grup D Piala Menpora 2021.