Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Alasan PBSI Batalkan Penyelenggaraan Indonesia Masters 2021

By Delia Mustikasari - Selasa, 6 April 2021 | 09:00 WIB
Berita bulu tangkis internasional. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

 

BOLASPORT.COM - Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) resmi membatalkan penyelenggaraan turnamen bulutangkis Indonesia Masters Super 100 pada 2021.

Awalnya Indonesia Masters 2021 yang turnamen dengan level terbawah dari rangkaian Tur Dunia BWF ini dijadwalkan pada 5-10 Oktober mendatang.

Kepala Bidang Humas dan Media PP PBSI, Broto Happy, menjelaskan alasannya karena pandemi Covid-19 di Tanah Air belum melandai.

"Setelah berkoordinasi dengan Kepala Bidang Luar Negeri PP PBSI, Bambang Roedyanto yang tengah bertugas di Jepang dengan terus berkonsultasi dengan BWF, bahwa kami memang membatalkan pelaksanaan turnamen Indonesia Masters Super 100 karena pandemi," kata Broto.

Baca Juga: Puncaki Klasemen MotoGP 2021, Johann Zarco Ingin Terus Berkembang