Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fakta Mengejutkan di Balik Piala Menpora 2021: Ada 1 Pemain yang Pernah Tertular Covid-19

By Hugo Hardianto Wijaya - Rabu, 7 April 2021 | 06:10 WIB
Laga antara Barito Putera versus Arema FC dalam pekan kedua Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (25/3/2021) malam. (TRIBUNNEWS.COM/Muhammad Nursina)

BOLASPORT.COM - Panitia Pelaksana Piala Menpora 2021 mengungkapkan satu fakta mengejutkan bahwa sempat ada kasus Covid-19 di kalangan pemain dan staf tim.

Penyelenggaraan Piala Menpora 2021 telah berlangsung setengah jalan.

Hari ini, Rabu (7/4/2021), akan menjadi hari terakhir perhelatan pertandingan di fase grup.

Ada pun dua laga terakhir Grup C Piala Menpora 2021 akan menjadi laga pamungkas yang menutup seluruh pertandingan di babak penyisihan.

Baca Juga: Hasil Babak 1 - Emre Can Blunder, Kevin De Bruyne Nyekor, Man City Unggul

Dua laga itu akan mempertemukan Persebaya Surabaya dengan PSS Sleman dan Persela Lamongan dengan Persik Kediri.

Mulai Jumat (9/4/2021), Piala Menpora 2021 sudah akan menggelar laga perempatfinal.

Setelah kurang lebih dua minggu berjalan, Piala Menpora 2021 bisa dibilang berlangsung dengan lancar.

Indikator yang paling disorot adalah tidak adanya kasus Covid-19 yang dilaporkan menjangkiti pemain ataupun staf selama penyelenggaraan turnamen.

Baca Juga: Liverpool Tak Bisa Nembak, Toni Kroos Jadi Pelayan yang Bikin Real Madrid Tersenyum di Babak Pertama

Ketua Satgas Covid-19 Piala Menpora 2021, Sudjarno, memastikan bahwa tidak ada seorang pun di antara peserta turnamen pramusim ini yang tertular Covid-19.

"Protokol kesehatan dapat diterapkan dengan baik. Mudah-mudahan ini dapat dipertahankan terus dari babak delapan besar sampai final," kata Sudjarno dikutip Bolasport.com dari Antara, Senin (5/4/2021).

Meski begitu, Sudjarno membuka satu fakta mengejutkan yang mungkin tidak diketahui banyak pihak.

Pria yang juga menjabat sebagai Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB) itu mengaku sempat ada satu pemain serta beberapa ofisial yang tertular Covid-19 sebelum Piala Menpora 2021 dimulai.

Baca Juga: Hasil Babak 1 - Emre Can Blunder, Kevin De Bruyne Nyekor, Man City Unggul

KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU
Pemain Bhayangkara Solo FC, Renan Silva (kiri), berduel dengan pemain Persija Jakarta, Marc Klok, dalam laga pamungkas Grup B Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu (31/3/2021).

Hal itu diketahui berdasarkan hasil tes swab antigen yang reaktif sebelum para pemain dan ofisial tim masuk ke hotel.

Saat dikonfirmasi menggunakan tes swab PCR, seorang pemain dan beberapa ofisial itu dinyatakan positif Covid-19.

Meski tak menyebut asal tim, Sudjarno memastikan bahwa kasus itu langsung bisa dikendalikan oleh panitia pelaksana dengan baik.

Pemain dan ofisial yang terpapar Covid-19 langsung menjalani karantina dan penanganan sesuai prosedur kesehatan yang tepat.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Titisan Cristiano Ronaldo Menggila, Real Madrid Bikin Liverpool Nelangsa

Akibatnya, tidak ada klaster penyebaran virus corona yang baru selama penyelenggaraan Piala Menpora 2021.

"Setelah kasus sebelum turnamen dimulai, dalam prosesnya tidak pernah ditemukan lagi Covid-19 sampai sekarang."

"Hingga saat ini, kami sudah melakukan lebih dari 6.000 kali tes usap antigen di Piala Menpora," tutur Sudjarno.

Sebelumnya, sempat ada kabar yang menyatakan bahwa pelatih fisik PSS Sleman, Anang Suryadi, terpapar Covid-19 pada awal penyelenggaraan Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Gol Menit Akhir Foden Bikin Dortmund Merana dari Man City

Media PSS Sleman
Para pemain PSS Sleman tengah berlatih untuk mempersiapkan Piala Menpora 2021.

Hanya saja, kabar itu langsung dibantah oleh dokter tim PSS Sleman, Elwizan Aminuddin, yang menyatakan bahwa anggota timnya tidak ada yang tertular Covid-19.

Pria yang akrab disapa Amin itu membenarkan bahwa Anang mengalami batuk dan flu, tetapi sudah dipastikan bila yang bersangkutan negatif Covid-19 lewat hasil tes swab PCR.

“Soal pelatih fisik PSS Sleman kena Covid-19 itu tidak benar," ucap Elwizan Aminuddin dikutip Bolasport.com dari Tribun Jogja, 24 Maret 2021.

"Yang bersangkutan hanya gejala flu dan batuk ringan, tapi sengaja kami karantina sementara waktu sebagai tindakan preventif."

Baca Juga: Sudah Tak Bermain, Eks Rival Bebuyutan Marcus/Kevin Siap Revans dengan Anak Didiknya

"Supaya memastikan benar-benar clear dan aman untuk tim. Dan dalam beberapa hari ke depan juga sudah kembali gabung sama tim," jelasnya.

Di satu sisi, pelaksana tugas (plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi, pernah mengatakan bahwa pihaknya tidak berniat terlalu transparan soal adanya kasus Covid-19 di Piala Menpora 2021.

Yunus Nusi beralasan, harus ada hal yang dirahasiakan dalam sepakbola.

Baca Juga: Bukan Main Bareng Lionel Messi, Aguero Lebih Cocok Gabung Klub Ini

PSSI baru akan memberikan informasi terkait penularan kasus Covid-19 di lingkungan Piala Menpora 2021 jika informasi itu dirasa penting untuk disebarkan.

"Jika nanti ada yang terpapar saat Piala Menpora 2021, kami sampaikan ke publik, tapi kalau itu penting," ujar Yunus Nusi, 25 Maret 2021.

"Bukannya kami tidak mau buka (informasi kasus Covid-19), tapi kalau tidak ada yang minta buat apa?"

"Toh pada akhirnya kami bisa selesaikan sendiri semuanya," tambah plt Sekjen PSSI ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P