Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Wonderkid Manchester City, Phil Foden, berhasil memecahkan rekor Wayne Rooney setelah mencetak gol kemenangan pada menit ke-90 kontra Borussia Dortmund.
Phil Foden tampil gemilang saat Manchester City menumbangkan Borussia Dortmund 2-1 dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions 2020-2021, Selasa (6/4/2021) waktu setempat.
Berduel di Etihad Stadium, Phil Foden sukses menyumbangkan sebiji gol untuk Manchester City.
Manchester City membuka keunggulan pada babak pertama, tepatnya menit ke-19, berkat gol Kevin De Bruyne.
Borussia Dortmund sebenarnya mampu menyamakan skor enam menit jelang pertandingan berakhir via gol Marco Reus.
Namun, Phil Foden berhasil keluar sebagai pahlawan kemenangan Manchester City berkat sontekannya pada menit ke-90.
Berawal dari umpan lambung Kevin De Bruyne, Guendogan mampu mengontrol bola dan menyodorkannya ke Foden yang berada di dalam kotak penalti.
Tanpa pikir panjang, Foden langsung menendang bola dengan kaki kirinya tanpa bisa dibendung kiper Marwin Hitz.
Gol dari Foden membuat skuad asuhan Pep Guardiola meraih kemenangan atas Dortmund di kandang sendiri.
The Citizens kini memiliki modal berharga pada leg kedua yang akan digelar 14 April mendatang di Stadion Signal Iduna Park.
Man City hanya membutuhkan hasil seri untuk bisa melangkah ke fase berikutnya.
Baca Juga: Ayah dan Agen Temui 5 Klub Peminat Haaland, Pelatih Borussia Dortmund Tak Peduli
Sebiji gol dari Foden pun turut membuat sang wonderkid menorehkan pencapaian manis.
Dilansir BolaSport.com dari Opta Joe, Foden sah menjadi pemain asal Inggris termuda yang mencetak gol kemenangan pada menit ke-90 dalam laga Liga Champions.
Pemaing asli jebolan akademi Man City itu melakukannya pada usia 20 tahun dan 313 hari.
Foden sukses memecahkan rekor sebelumnya yang dipegang legenda Manchester United, Wayne Rooney.
Wayne Rooney tercatat melakukannya ketika berusia 21 tahun dan 182 hari.
Kala itu, Rooney mencetak gol kemenangan 3-2 Man United atas AC Milan di Stadion Old Trafford pada 25 April 2007.
Baca Juga: Trent Alexander-Arnold yang Berseteru, Juergen Klopp yang Minta Maaf kepada Vinicius Jr
20 - Aged 20 years & 313 days, Phil Foden is the youngest Englishman to score a 90th minute winning goal in a Champions League match, overtaking Wayne Rooney who was 21 years & 182 days when he scored the winner for Man Utd in a 3-2 in over Milan in April 2007. Decisive. pic.twitter.com/ctdsdTyVYy
— OptaJoe (@OptaJoe) April 6, 2021