Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kylian Mbappe Lagi Belajar Bahasa Spanyol, Real Madrid Girang, PSG Panik

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 7 April 2021 | 20:00 WIB
Real Madrid girang dan Paris Saint-Germain panik usai Kylian Mbappe dikabarkan sedang belajar bahasa Spanyol. (TWITTER.COM/CRONALDO7F)

BOLASPORT.COM - Real Madrid girang dan Paris Saint-Germain panik usai Kylian Mbappe dikabarkan sedang belajar bahasa Spanyol.

Bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, menjadi salah satu pemain yang paling banyak dibicarakan pada bursa transfer musim panas ini.

Hal itu dipastikan setelah Mbappe dikabarkan sudah tidak betah lagi berada di PSG.

Seperti yang sudah dikabarkan BolaSport.com sebelumnya, Mbappe saat ini tengah dihubungkan dengan banyak klub.

Dari sekian banyak klub yang dikabarkan, Real Madrid menjadi yang paling difavoritkan untuk bisa menggaet Mbappe.

Baca Juga: Manajemen Klub Mulai Habis Kesabaran, Kylian Mbappe Siap Dilepas Lebih Murah

Presiden Real Madrid, Florentino Perez, memang menjadi salah satu orang yang paling kagum dengan penyerang asal Prancis itu.

Sebelumnya, Real Madrid disebut-sebut akan membawa Mbappe ke Santiago Bernabeu pada musim panas lalu.

Akan tetapi, masalah finansial akibat pandemi COVID-19 menjadi alasan utama Los Blancos gagal mendatangkan Mbappe.

Setelah absen pada dua jendela transfer sebelumnya, yakni musim panas 2020 dan musim dingin 2021, Real Madrid kemungkinan akan jor-joran.

TWITTER.COM/LE10SPORT_PSG
Momen duel Ousmane Dembele dan Kylian Mbappe kala Barcelona bentrok dengan PSG di babak 16 besar Liga Champions 2020-2021.

Apalagi, proyek renovasi Santiago Bernabeu diperkirakan akan segera selesai dalam waktu dekat.

Baca Juga: Kylian Mbappe Sebut Negosiasi Kontrak dengan Paris Saint-Germain Mandek

Di tengah-tengah upaya menyiapkan bursa transfer musim panas nanti, Real Madrid rupanya mendapat kabar bahagia.

Menurut laporan Marca yang dikutip BolaSport.com, incaran mereka selama ini, Mbappe, tengah belajar bahasa Spanyol.

Hal itu disampaikan secara langsung oleh kiper PSG, Keylor Navas.

Dalam wawancaranya dengan Marca, Navas menyebut Mbappe dan beberapa bintang PSG saat ini tengah belajar bahasa Spanyol.

Navas mengaku dirinya selama ini menjadi mentor bagi Mbappe dan rekan-rekannya yang sedang belajar bahasa Spanyol.

Baca Juga: Kylian Mbappe Sebut Main di PSG Bikin Lelah, Kode Ingin Pindah?

Lantas, apakah ini sebuah kode untuk Real Madrid untuk segera mengangkut Mbappe?

Sampai berita ini terbit, belum ada kabar lagi soal masa depan penyerang berusia 22 tahun itu.

Yang jelas, Mbappe saat ini belum memperpanjang kontraknya yang akan berakhir pada 30 Juni 2022 mendatang.

Sementara itu, PSG terus berupaya untuk meyakinkan Mbappe agar mau tinggal di Paris.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P