Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, memuji Real Madrid menjelang pertandingan El Clasico di Liga Spanyol 2020-2021.
Dua raksasa Spanyol, Real Madrid dan Barcelona, siap bertemu dalam partai klasik pada pekan ke-30 Liga Spanyol, Sabtu (10/4/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 02.00 WIB.
Duel Real Madrid dan Barcelona akan berlangsung di tengah keinginan kedua tim untuk meraih gelar Liga Spanyol musim ini.
Baik Los Blancos maupun Blaugrana sama-sama memiliki kesempatan untuk menjuarai kompetisi elite Negeri Matador ini.
Baca Juga: Jelang El Clasico, Karim Benzema Akui Lionel Messi Hadirkan Ancaman Nyata
Pasukan Ronald Koeman saat ini berada di posisi kedua dengan koleksi 65 poin dari 29 laga.
Sementara itu, skuad asuhan Zinedine Zidane menghuni peringkat ketiga dengan koleksi 63 poin dari 29 laga.
Jika salah satu dari kedua tim tersebut berhasil memetik kemenangan, maka tim tersebut akan berkesempatan untuk bersaing ketat dengan Atletico Madrid.
Sampai saat ini, Atletico Madrid masih menjadi pemuncak klasemen dengan koleksi 66 poin dari 29 laga.
Koeman sendiri mengeklaim bahwa meski Real Madrid berada di luar dua besar, mereka cukup kuat di musim ini.
Hal tersebut dibuktikan dengan fakta bahwa mereka masih berada dalam perburuan gelar dan juga satu-satunya tim Spanyol yang tersisa di Liga Champions.
"Akhir-akhir ini kami telah mencapai hasil yang baik, tim ini percaya diri," kata Koeman, dikutip BolaSport.com dari Marca.
"El Clasico adalah pertandingan yang hebat, apalagi melawan Real Madrid yang telah meningkat selama musim ini."
"Dan kami berjuang untuk pencapaian tertinggi, kami dan Real Madrid sama-sama berjuang untuk memenangkan La Liga. Karena itu, pertandingan besok penting."
"El Clasico adalah pertandingan yang berbeda dari yang lain, Barcelona baik-baik saja, kami memiliki lintasan penting dan kami berjuang untuk menang."
"Real Madrid mendapat banyak kritikan musim ini dan mereka berjuang di Liga Champions dan La Liga."
Baca Juga: El Clasico Menguasai Dunia, dari Spanyol sampai ke Gunung Bromo
"Saya bukan pendukung orang-orang yang mengkritik mereka. Mereka memiliki pemain penting dan ini akan menjadi pertandingan yang menarik."
"Kedua tim tahu pentingnya kemenangan."
"Benar bahwa Madrid telah bermain dengan sistem yang berbeda dan kami harus menunggu untuk melihatnya."
"Tugas kami adalah mempersiapkan tim dan tahu apa yang harus dilakukan," tuturnya lagi.
Selain itu, Koeman juga menyoroti krisis cedera yang tengah melanda Madrid.
Menurutnya, Madrid sukses mengendalikan permasalahan tersebut, terutama mengatasi absennya Sergio Ramos.
"Mereka memiliki beberapa pemain yang cedera, tapi kami juga memilikinya dan kami memilikinya selama musim ini," ucap Koeman.
"(Sergio) Ramos dan (Raphael) Varane adalah dua bek tengah yang penting dan sangat bagus."
Baca Juga: Jelang El Clasico Real Madrid Vs Barcelona, Lionel Messi Dihantui Kutukan Cristiano Ronaldo
"Juga, salah satunya adalah kapten mereka, dia memiliki banyak kepribadian untuk mereka."
"Pertandingan melawan Liverpool sudah menunjukkan bahwa mereka memiliki pemain lain yang dapat mengisi posisi itu," ujarnya mengakhiri.