Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Psikologis, Valentino Rossi Lebih Baik Ketimbang Maverick Vinales

By Agung Kurniawan - Senin, 12 April 2021 | 15:30 WIB
Duo pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales (atas) dan Valentino Rossi, saat melakoni sesi kualifikasi MotoGP Andalusia di Sirkuit Jerez, Spanyol, 25 Juli 2020. (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

Baca Juga: Dikritik Legenda MotoGP, Valentino Rossi Ingin Berkata Kasar

twitter.com/YamahaMotoGP
Maverick Vinales ketika bersama dengan kepala krunya yaitu Esteban Garcia pada MotoGP Prancis 2019.

Dua balapan awal MotoGP 2021 berjalan baik untuk Yamaha dibanding ketika mereka memiliki duet Valentino Rossi-Maverick Vinales.

Massimo Meregalli menilai banyak aspek yang memengaruhi keberhasilan ini.

Salah satu aspek yang terpenting dalam keberhasilan pembalap tersebut adalah aspek psikologis.

Baca Juga: Daripada Ngamuk, Valentino Rossi Lakukan Ini Usai Jadi Bubur di Qatar

"Kadang-kadang hanya melihat aspek itu kita bisa mengetahui sebuah balapan berjalan baik atau buruk," ucap Meregalli, dikutip dari Corsedimoto.com.

Dalam sebuah kesempatan, Meregalli tak segan membandingkan kepiawaian Rossi dan Vinales dalam mengelola aspek tersebut.

Berdasarkan pengalamannya, Rossi dinilai lebih baik dalam hal psikologis daripada Vinales.

Rossi dinilai memiliki sikap lebih positif dibandingkan rider Spanyol berjuluk Top Gun tersebut.