Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United Gagal Dapatkan Kane atau Haaland, Ferdinand Punya Pilihan Striker Lain

By Sandi Lathunusa - Selasa, 13 April 2021 | 12:15 WIB
Rio Ferdinand mengatakan bahwa Calvert-Lewin bisa jadi striker pilihan untuk Manchester United jika gagal dapatkan Kane atau Haaland. (TWITTER.COM/MAILSPORT)

BOLASPORT.COM - Rio Ferdinand mempunyai pilih striker lain untuk Manchester United jika gagal mendapatkan Harry Kane atau Erling Haaland.

Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, bersiap untuk mendatangkan striker baru untuk mempertajam lini serang.

Turunnya performa Anthony Martial dan Mason Greenwood pada musim 2020-2021 disinyalir menjadi alasan Solskjaer ingin mendatangkan striker baru.

Di semua kompetisi musim 2019-2020, Martial mampu mencetak 23 gol dan Greenwood menorehkan 17 gol.

Sementara itu, pada musim 2020-2021, Martial dan Greenwood sama-sama mencatatkan 7 gol di berbagai ajang.

Selain itu, belum jelasnya masa depan Edinson Cavani juga menjadi pertimbangan Solskjaer berburu striker baru.

Setidaknya ada dua striker yang berada dalam bidikan Manchester United untuk meningkatkan ketajaman lini serang.

Bidikan pertama Solskjaer adalah striker milik Borussia Dortmund, Erling Haaland.

Baca Juga: Status Permanen Bek Pinjaman Chelsea adalah Prioritas AC Milan

Sosok kedua adalah striker Tottenham Hotspur, sekaligus kapten timnas Inggris, Harry Kane.

Namun, apabila Manchester United gagal mendatangkan salah satu dari kedua striker itu, Rio Ferdinand memiliki satu juru gedor yang layak direkrut.

Menurut Ferdinand, striker Everton, Dominic Calvert-Lewin, adalah rekrutan fantastis untuk Solskjaer.

Calvert-Lewin tampil apik di Liga Inggris musim 2020-2021 dengan menorehkan 14 gol dan 2 assist dalam 26 pertandingan.

"Dengar, saya menyukai Calvert-Lewin. Saya telah menonton banyak pertandingan Everton musim ini dan dia salah satu yang membuat takut bek lawan," kata Ferdinand seperti dilansir BolaSport.com dari kanal Youtube Rio Ferdinand Presents FIVE.

"Calvert-Lewin bukan orang yang ingin Anda lawan tiap minggunya. Dia pemain yang agresif."

Baca Juga: Pede soal Transfer, Ternyata Erling Haaland Tak Dijual Borussia Dortmund

"Saya berbicara dengan Ancelotti awal tahun ini dan dia menyebut Calvert-Lewin seperti Inzaghi yang tidak membutuhkan banyak peluang untuk mencetak gol."

"Saya pikir Calvert-Lewin akan menjadi rekrutan yang fantastis untuk Manchester United. Saya pikir dia bisa memberi pengaruh besar."

"Calvert-Lewin akan menyelesaikan peluang yang diciptakan oleh Fernandes, Pogba, Rashford, Greenwood, dan pemain lain," ucap Ferdinand lagi.

Baca Juga: Habis Ngamuk, Cristiano Ronaldo Langsung Nyengir Dipeluk Pacar

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P