Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persis Solo Wujudkan Janji Kaesang, Top Scorer Piala Menpora 2021, Anak Asuh Luis Milla dan Shin Tae-yong Merapat

By Bagas Reza Murti - Selasa, 13 April 2021 | 16:00 WIB
Direktur Utama Persis Solo, Kaesang Pangarep, seusai bertemu dengan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta Selatan, 7 April 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pernyataan Direktur Utama Persis Solo, Kaesang Pangarep untuk mendatangkan pemain bintang tak main-main, setelah Assanur Rijal kini dua pemain jebolan timnas Indonesia turut merapat.

Persis Solo menjelma menjadi salah satu calon kekuatan besar di Liga 2 usai mayoritas sahamnya dimiliki oleh putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep.

Kini tum berjuluk Laskar Sambernyawa telah resmi mendapat pemain bintang dan dirumorkan akan diperkuat oleh pemain timnas Indonesia.

Sang Direktur Utama, Kaesang Pangarep pernah sesumbar jika ia ingin mendatangkan pemain bintang untuk Persis Solo.

"Kalau untuk pemain-pemain bintang nanti lihat saja," ujar Kaesang kepada awak media termasuk Bolasport.com saat berkunjung ke PSSI, Rabu (7/4/2021).

Baca Juga: 6 Pemain Selebritis FC yang Gabung RANS Cilegon FC, Darius sebagai Dirtek dan 3 Pemain Layaknya Marquee Player

"Yang jago-jago di Piala Menpora nanti main di Persis Solo," tambahnya.

Benar saja, selang beberapa hari Persis Solo dikonfirmasi mendatangkan top scorer sementara Piala Menpora 2021, Assanur Rijal (Torres).

Assanur Rijal untuk sementara ini menjadi top scorer Piala Menpora 2021 dengan koleksi 4 gol untuk Persiraja Banda Aceh, dan belum ada yang mampu melebih torehannya.

Kepindahan pemain berusia 25 tahun itu dikonfirmasi Presiden Persiraja, Nazaruddin Dek Gam.

"Benar, manajemen Persiraja melepas Assanur Rijal ke Persis Solo," ungkap Nazaruddin dilansir BolaSport.com dari Tribunnews.

"Saya, selaku Presiden Persiraja, mendoakan agar Assanur Rijal semakin sukses," imbuhnya.

Kini tak cuma Assanur Rijal yang dikabarkan merapat ke Persis Solo.

Baca Juga: Bertemu Persija di Semifinal, PSM Makassar Adaptasi Latihan di Bulan Ramadhan

japrit
Pemain Aceh United, Assanur Rijal, dinobatkan sebagai pemain terbaik Liga 3 dalam acara final kompet

Persis Solo juga dirumorkan segera mendatangkan dua pemain jebolan timnas Indonesia, Muhammad Kanu dan Miftahul Hamdi.

Muhammad Kanu sudah ikut berlatih bersama Persis Solo.

Hal ini diketahui dari unggahan akun instagram resmi Persis Solo pada Senin (12/4/2021).

Muhammad Kanu sebelumnya merupakan pemain Persita Tangerang untuk musim 2020.

Kanu juga merupakan pemain yang mengikuti training camp (TC) timnas U-19 Indonesia di Kroasia pada Agustus-Oktober 2020.

Ia diturunkan dalam empat pertandingan timnas U-19 Indonesia selama di Kroasia dengan catatan 125 menit bermain di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Sementara Miftahul Hamdi juga menjadi nama yang santer dirumorkan akan direkrut Persis Solo usai memfollow akun resmi Persis di instagram, berdasarkan pantauan BolaSport.com.

Baca Juga: Liverpool Vs Real Madrid - Ini Cara Agar The Reds Bisa Comeback

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PERSIS SOLO (@official.persissolo)

Miftahul Hamdi sebelumnya menjadi pemain Persiraja Banda Aceh, namun kontraknya tak diperpanjang usai timnya tersisih di Piala Menpora 2021.

Miftahul Hamdi merupakan eks anak asuh Luis Milla dan membela timnas U-22 Indonesia pada 2017 lalu.

Selain itu, ada juga bek Bali United Agus Nova Wiantara yang juga sudah terlihat berlatih bareng Persis Solo.

Masih ada beberapa nama jebolan Piala Menpora yang dikabarkan segera merapat ke Laskar Sambernyawa.

Media officer Persis, Bryan Barcelona, mengungkap klubnya bakal mendatangkan pemain lagi.

"Ada pemain lama dan baru yang masih harus melewati cek medis, keputusan ada di tangan pelatih," ungkap Bryan.

Baca Juga: Ketimbang Era Mourinho Saat Treble Winner, Inter Milan Era Conte Lebih Oke dalam Hal Ini

Kaesang sendiri menargetkan Persis Solo untuk segera naik kasta ke Liga 1 musim depan.

"Saya mau ngomong apa sebenarnya bingung. Komitmen saya Persis Solo Liga 1 harga mati," tegas Kaesang saat pengumuman menjadi Dirut Baru PT. Persis Solo Saestu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P