Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Janji Pemain Persib Agar Tak Kecolongan Lawan PSS Sleman

By Alif Mardiansyah - Kamis, 15 April 2021 | 22:30 WIB
Logo Persib Bandung. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persib Bandung tidak ingin kecolongan ketika menghadapi PSS Sleman pada babak semifinal Piala Menpora 2021.

Di babak semifinal Piala Menpora 2021, Persib Bandung akan berduel dengan PSS Sleman dalam dua leg.

Leg pertama Persib Bandung kontra PSS Sleman akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, 16 April 2021.

Tiga hari kemudian, Senin (19/4/2021), dijadwalkan leg kedua Persib Bandung versus PSS Sleman akan dilaksanakan di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.

Pertempuran Persib melawan PSS Sleman pun diprediksi akan berlangsung dengan menarik.

Kemungkinan besar kedua tim tersebut akan tampil ngotot demi misi melangkah ke partai puncak Piala Menpora 2021.

Jelang menghadapi PSS Sleman, Persib Bandung telah melakukan beragam persiapan.

Baca Juga: Osvaldo Haay Bongkar Kesiapan Persija Jelang Hadapi PSM Makassar

Salah satunya yakni Persib tidak ingin kecolongan lagi seperti saat pada laga sebelumnya menghadapi Persebaya Surabaya, 11 April 2021.

Meskipun menang menghadapi Persebaya 2-3, namun Persib sempat nyaris terkejar keunggulannya.

Persib Bandung kala itu sudah bisa unggul tiga angka terlebih dahulu melalui Ezra Walian pada menit pertama, Wander Luiz (6'), dan Nick Kuipers (36').

Baca Juga: Jelang Lawan Persib, PSS Sleman Ungkap Teka-teki Pemain Baru

Namun, Persebaya Surabaya mampu mencuri dua gol di babak kedua.

Usaha Persebaya tersebut dilakukan oleh Arif Satria (61') serta Syarifudin (90+3').

Momen kecolongan dua gol dari Persebaya Surabaya itu pun menjadi sebuah pelajaran bagi Persib Bandung jelang laga semifinal Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Ganas di Piala Menpora 2021, Pemain Ini Semakin Dekat ke Persis Solo

Hal ini disampaikan langsung oleh bek Persib, Victor Igbonefo, dalam konferensi pers, Kamis (15/4/2021).

"Saya kira ini sepak bola. Kami sempat kecolongan, Persebaya juga kecolongan. Jadi di sepak bola, anda tidak tahu apa yang akan terjadi," kata Victor Igbonefo kepada awak media, termasuk BolaSport.com.

"Tapi, kami akan coba maksimalkan supaya kami lebih baik lagi (versus PSS Sleman)," tutur bek berusia 35 tahun tersebut.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P