Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Faktor Utama yang Bikin Persija Mandul Saat Lawan PSM Makassar

By Hugo Hardianto Wijaya - Jumat, 16 April 2021 | 11:45 WIB
PSM Makassar vs Persija Jakarta pada leg pertama semifinal Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (15/4/2021). (PT LIB)

BOLASPORT.COM - Pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, membeberkan dua faktor yang membuat timnya mandul saat menghadapi PSM Makassar.

Perjuangan Persija Jakarta di Piala Menpora 2021 sedikit tersendat di semifinal.

Menghadapi PSM Makassar yang pernah mengalahkan mereka, Persija hanya bermain imbang 0-0.

Laga itu sendiri berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Kamis (15/4/2021).

Baca Juga: Puji Pertahanan PSM Makassar, Sudirman Berharap Persija Bangkit di Leg Kedua

Kedua tim menunjukkan semangat juang yang tinggi sepanjang laga.

Meski tempo permainan berjalan lambat, keduanya tak berhenti melakukan jual beli serangan sembari menampilkan duel keras.

Hasilnya, ada 12 kartu kuning dan satu kartu merah yang dikeluarkan wasit selama 90 menit pertandingan.

Pemain Persija Jakarta, Riko SImanjuntak, lantas membeberkan dua faktor yang membuat timnya mandul saat menghadapi Juku Eja.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2021 - Lama Mendominasi Tak Bikin Marc Marquez Yakin Pembalap Lain Takut Saat Dia Kembali

Tandem Marko Simic itu mengatakan hujan deras yang mengguyur Sleman malam tadi menjadi faktor yang memberatkan jalannya pertandingan.

Selain itu, PSM Makassar juga menampilkan pertahanan yang kokoh dan tak bisa ditembus dengan mudah.

"Saya mewakili pemain, dan saya juga bermain di babak kedua, memang betul yang coach bilang, malam ini adalah pertandingan yang sangat berat," ucap Riko dalam jumpa pers seusai laga, Kamis (15/4/2021).

"Selain hujan yang sangat deras, pertahanan dari PSM Makassar juga sangat kuat, itu yang membuat kami sangat kerepotan tadi," katanya.

Baca Juga: Aubameyang Kena Malaria, Begini Kondisinya Menurut Pelatih Arsenal

"Kami juga punya peluang tapi sayang belum bisa dikonversikan menjadi gol, untuk laga berikutnya (leg kedua) itu yang menjadi PR kami," tutur Riko.

Meski gagal menang, winger 29 tahun itu tidak ingin berlama-lama meratapi hasil yang kurang memuaskan.

Riko masih dipenuhi optimistis untuk melaju ke final karena masih akan bertemu PSM pada leg kedua di Stadion Manahan, Solo, Minggu (18/4/2021).

Oleh sebab itu, Riko hanya ingin fokus mempersiapkan laga lusa.

"Yang penting kami masih ada leg kedua, dan ini yang harus kami pikirkan, hari ini kami lupakan dan kami harus fokus untuk laga leg kedua karena kami mau main sampai ke final," tandasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 Baca Juga: Aubameyang Kena Malaria, Begini Kondisinya Menurut Pelatih Arsenal

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P