Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jacksen F Tiago mengungkapkan pandangannya terkait klub-klub Liga Indonesia yang gagal berbicara banyak di Piala AFC dalam beberapa tahun terakhir.
Para pencinta sepak bola Tanah Air pastinya patut berbangga saat ada tim Liga Indonesia yang bertarung di Piala AFC, kompetisi sepak bola se-Asia.
Bukan hanya berbicara mengenai tim kebanggaan saja, namun kalau ada klub Liga Indonesia yang mentas di Piala AFC akan dapat memacu gairah nasionalisme.
Namun, dalam beberapa tahun terakhir, tim-tim Liga Indonesia justru diselimuti tren kurang bagus di Piala AFC.
Tren tersebut terjadi di mana klub-klub Liga Indonesia yang menjadi wakil di Piala AFC justru tidak mampu berbicara banyak alias melangkah lebih jauh.
Tercatat, Persipura Jayapura yang merupakan tim Liga Indonesia yang mampu paling jauh melangkah di Piala AFC.
Baca Juga: Satu Janji Pemain Persib Agar Tak Kecolongan Lawan PSS Sleman
Persipura sempat menjajaki semifinal Piala AFC zona Asia dan itu terjadi pada tahun 2014.
Sayangnya, tim dengan julukan Mutiara Hitam tersebut menuai hasil minor di semifinal Piala AFC zona Asia 2014 kala mampu dikalahkan wakil Kuwait, Qadsia SC dengan skor agregat 2-10.