Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Laga Lawan Getafe, Real Madrid Dihantam Krisis Pemain Belakang

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 17 April 2021 | 20:00 WIB
Real Madrid mengalami nasib tak mujur di bulan Januari 2021. (TWITTER.COM/REAL MADRID)

BOLASPORT.COM - Real Madrid dihantam krisis pemain belakang jelang laga melawan Getafe dalam lanjutan pertandingan Liga Spanyol 2020-2021.

Real Madrid bakal menghadapi Getafe dalam laga pekan ke-33 Liga Spanyol 2020-2021.

Dalam laga kali ini, Real Madrid bakal menyambangi markas Getafe di Stadion Coliseum Alfonso Perez, Minggu (18/4/2021) waktu setempat, Senin pukul 02.00 WIB.

Target Madrid jelas merebut puncak klasemen sementara Liga Spanyol dari Atletico Madrid mengingat El Real tertinggal 1 angka di bawah pasukan Diego Simeone.

Baca Juga: Dulu Terpaksa Pergi, Manusia Kereta Kini Ingin Balik Lagi ke Barcelona

Real Madrid mengumpulkan 66 poin, sementara Atletico Madrid masih kokoh dengan koleksi 67 poin.

Kemenangan menjadi harga mati bagi Madrid sembari berharap Atletico Madrid gagal meraup poin penuh dari Eibar.

Jika dilihat dari beberapa faktor, semestinya pasukan Zinedine Zidane tidak menemui hambatan kala mengahadapi Getafe.

Dalam 14 edisi terakhir, duel antara Getafe kontra Madrid, selalu menjadi milik El Real.

Baca Juga: Bilbao vs Barcelona - Kenangan Pahit Lionel Messi Pukul Kepala Lawan, Kartu Merah, Barca Gagal Juara

Madrid meraih 13 kemenangan dan hanya bermain imbang satu kali.

Meski tampak superior, tetapi persiapan Madrid sedikit terganggu akibat krisis pemain belakang.

Dilansir BolaSport.com dari Cadena Ser, terdapat lima pemain yang bakal tidak tersedia dalam duel melawan Getafe.

Dari lima pemain belakang tersebut, baik sebagai bek pilihan pertama atau bermain starter di empat bek karena absennya pemain lain.

Baca Juga: Eric Bailly Dirumorkan Tak Bahagia di Manchester United, Solskjaer Beri Tanggapan

Dua bek tangguh Madrid, Raphael Varane dan Sergio Ramos dipastikan absen.

Raphael Varane diketahui terpapar COVID-19 dan harus mengisolasi diri, sementara Sergio Ramos kembali berkutat dengan cedera otot.

TWITTER.COM/ULTRA_SURISTIC
Dua bek tengah Real Madrid, Raphael Varane dan Sergio Ramos.

Lalu Nacho Fernandez yang tampil sebagai duet Eder Militao dalam beberapa laga terakhir juga harus absen lantaran menjalani hukuman kartu.

Bek kanan pilihan pertama, Dani Carvajal telah kembali ke pelatihan tim utama.

Baca Juga: Jika Ronaldo adalah Masalah, Kapten Juventus Ingin Punya Banyak

Namun, laporan dari sumber serupa menambahkan Daniel Carvajal tidak cukup fit untuk bermain dalam pertandingan ini.

Adapun Lucas Vazquez dipastikan tidak akan memperkuat Madrid lantaran cedera ligamen yang memaksanya absen hingga akhir musim ini.

Situasi tersebut jelas membuat Zinedine Zidane memutar otak dalam meracik strategi.

Di sisi lain, Jaime Mata dkk bisa memanfaatkan kondisi skuad Madrid yang compang-camping.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P