Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persib Ungkap Peluang Wander Luiz dan Ezra Walian Main Lawan PSS Sleman

By Arif Setiawan - Minggu, 18 April 2021 | 19:15 WIB
Penyerang Persib Bandung, Ezra Walian, dalam sesi latihan tim yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis (18/03/2021). (KOMPAS.com)

BOLASPORT.COM - Persib Bandung dijadwalkan kembali bertemu PSS Sleman pada hari Senin (19/4/2021).

Duel tersebut bakal tersaji di Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah.

Laga Persib versus PSS Sleman sendiri merupakana laga leg kedua semifinal Piala Menpora 2021.

Pada pertemuan pertama, Persib sukses memenangkan pertandingan dengan skor 2-1.

Kala itu, dua gol Persib dicatatkan atas nama Victor Igbonefo (23') dan Frets Butuan (90+1').

Baca Juga: MotoGP Portugal 2021 - Temukan Cara Jinakkan Motor Ducati, Adik Rossi Senang

Sedangkan gol semata wayang PSS Sleman dicetak oleh Saddam Gaffar pada menit ke-20.

Meski hanya meraih kemenangan tipis, ini merupakan hasil yang patut disyukuri Persib.

Terlebih dalam laga tersebut Maung Bandung tak bisa diperkuat dua pemain bintangnya yakni Wander Luiz dan Ezra Walian.

Seperti yang diketahui, Wander Luiz absen usai mendapatkan hukuman kartu merah ketika melawan Persebaya.

Baca Juga: Marc Klok Sudah Lama Ingin Tinggalkan PSM Demi Gabung Persija

Lanjut ke Ezra, mantan pemain PSM itu tidak terlihat saat melawan PSS Sleman dikarenakan cedera.

Belum lama ini, kabar gembira diberikan oleh pelatih Persib, Robert Rene Alberts.

Robert menjelaskan bahwa kedua pemain di atas memiliki peluang tampil di leg kedua babak semifinal Piala Menpora 2021.

Namun pelatih berusia 65 tahun ini tidak bisa memastikan bahwa ia bakal memainkan Wander Luiz dan Ezra.

Baca Juga: Pelatih PSS Bicara Kans Drama Adu Penalti Kontra Persib Bandung

Performa kedua pemain di sesi latihan menjadi penentunya.

"Akan kami lihat di latihan besok," kata Robert kepada awak media termasuk BolaSport.com.

"Karena kami tidak akan mengambil risiko apapun," ujarnya.

Jika dalam latihan Luiz dan Ezra tampil apik, maka Robert akan memainkan keduanya.

PERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Baca Juga: Susunan Pemain AC Milan Vs Genoa - Zlatan Ibrahimovic Absen, I Rossoneri Andalkan Rafael Leao

Tetapi bila hal sebaliknya yang terjadi, pelatih asal Belanda memilih tak ingin ambil risiko.

"Jika mereka (Wander Luiz dan Ezra Walian) berlatih dengan baik dan menunjukan performa yang baik maka akan bermain," ucap Robert.

"Jika tidak kami tidak akan berikan kesempatan karena itu punya risiko,"

"Dan yang paling penting bahwa turnamen ini adalah bagaimana pemain bisa menunjukan feeling mereka bermain bola karena sudah lama tidak bermain bola," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P