Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Langkah Lagi Sudirman Bisa Bayar Tuntas Kemarahan Bos Persija

By Arif Setiawan - Senin, 19 April 2021 | 18:30 WIB
Pemain Persija Jakarta, Marko Simic dan Marco Motta, merayakan gol yang dicetak Simic ke gawang Barito Putera dalam laga perempatfinal Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (10/4/2021). (KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU)

BOLASPORT.COM - Kemarahan sempat ditunjukan Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca di awal Piala Menpora 2021.

Kemarahan Prapanca disulut akibat penampilan buruk Persija di laga pertama Piala Menpora 2021.

Tepatnya adalah ketika berjumpa PSM di penyisihan Grub B.

Kala itu, Persija harus menelan kekalahan dengan skor 2-0.

Dari situlah emosi Prapanca tercipta.

Baca Juga: Gugatan Pemkot Setempat atas Akuisisi RANS Cilegon FC Diserang Balik Mantan CEO Klub

Bagaimana tidak, sejak awal Prapanca menargetkan Persija bisa meraih gelar juara namun di laga perdana malah sudah menelan kekalahan.

Kemarahan Prapanca semakin memuncak usai mengetahui Persija kalah karena memang tampil buruk.

"Tim tampil tanpa determenasi hari ini (saat berjumpa PSM, 22 April) saya tidak habis pikir," kata Prapanca waktu itu, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persija.