Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ansan Greeners Ikut Diserang Buntut Asnawi Mangkualam Singgung Laga Persija Vs PSM

By Bagas Reza Murti - Selasa, 20 April 2021 | 11:05 WIB
Asnawi Mangkualam mencatatkan debut untuk Ansan Greeners pada laga melawan Yangpyeong FC pada putaran kedua Piala FA Korea Selatan, Minggu (28/3/2021). (TWITTER.COM/KLEAGUEUNITED)

BOLASPORT.COM - Klub Asnawi Mangkualam, Ansan Greeners turut mendapat serangan dari netizen Indonesia buntut dari postingan sang pemain yang menyinggung laga Persija Jakarta Vs PSM Makassar di semifinal Piala Menpora 2021.

Postingan Asnawi Mangkualam yang membahas laga Persija Jakarta Vs PSM Makassar kini berbuntut panjang.

Klub Asnawi di Korea Selatan, Ansan Greeners turut diserang oleh ribuan netizen Indonesia.

Sebelumnya, diberitakan BolaSport.com Asnawi Mangkualam mengunggah instagram stories usai laga semifinal Piala Menpora 2021 antara Persija Vs PSM, 18 April 2021.

Dalam pertandingan tersebut Persija Jakarta berhasil mengalahkan PSM Makassar dengan skor 4-3 melalui babak adu penalti.

Baca Juga: Manuver RANS Cilegon FC Sukses Gaet 4 Pemain Dalam Sehari, Termasuk Spesialis Pembawa Naik Kasta ke Liga 1

Asnawi Mangkualam yang merupakan mantan pemain PSM Makassar mengunggah insta story bergambar ayam di atas harimau.

Ia merasa tetap bangga meski PSM gagal melaju ke final Piala Menpora 2021.

"Tetap bangga PSM ku, lokal pride," tulis Asnawi Mangkualam seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya.

Asnawi bahkan mengungkapkan empat alasannya bangga terhadap perjuangan PSM Makassar di Piala Menpora 2021.

"100 persen pemain lokal, percaya pemain muda, persiapan singkat, dan tidak diungulkan. Bangga perjuangan mu (PSM Makassar)," tambah pemain timnas U-22 Indonesia tersebut.

Unggahan ini pun mendapat kecaman dari netizen.

Banyak warganet yang menganggap Asnawi Mangkualam menyindir Persija Jakarta yang baru saja bertanding melawan PSM Makassar.

Baca Juga: Pecat Jose Mourinho Sebelum Final Piala Liga Inggris, Spurs Buang Peluang Juara?

INSTAGRAM/@ASNAWI_BHR
Unggahan Instagram Asnawi Mangkualam seusai laga leg kedua Piala Menpora 2021 antara Persija versus PSM Makassar, 18 April 2021

Gambar ayam yang diunggah Asnawi melambangkan PSM, sedangkan harimau melambangkan Persija.

"Tidak jadi respect sama ini anak (Asnawi Mangkualam), lihat story-nya (Instagram)," tulis @adityaalkalma dalam kolom komentar unggahan Instagram Asnawi Mangkualam.

"Awas itu story (Instagram) kamu (Asnawi), penghinaan ikon klub. Kamu sebagai pemain profesional harus mikir-mikir dulu kalau mau post," tulis @de7ril.

"Label pemain timnas. Tapi, malah adu domba," tulis @hnnap_.

Ternyata serangan netizen Indonesia tak hanya menyerang Asnawi, namun juga klubnya, Ansan Greeners.

Postingan instagram Ansan Greeners pada Minggu (18/4//2021) dipenuhi hujatan dari warganet Indonesia.

"Memberikan dukungan kepada mantan tim , tidak perlu berlebihan dengan menghina tim lain .. Pemain tidak profesional," tulis @adiejojo di salah satu postingan IG Ansan Greeners.

Baca Juga: Jadi 'Tumbal' Final Piala Menpora 2021, Begini Perkembangan Kondisi Dedi Kusnandar

"Ayo Ansan Greeners budayakan pake daging lokal," tulis @sibuddii.

Postingan Ansan Greeners ini dikomentari 1716 kali hingga Selasa (20/4/2021).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P