Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Serasa Ditusuk dari Belakang, Presiden UEFA Sebut Bos Juventus dan Man United Ular

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 20 April 2021 | 14:45 WIB
Presiden UEFA menyebut bos Juventus dan Manchester United dengan sebutan ular karena merasa ditusuk dari belakang. (TWITTER.COM/PRENSAFUTBOL)

BOLASPORT.COM - Presiden UEFA menyebut bos Juventus dan Manchester United dengan sebutan ular karena merasa ditusuk dari belakang.

Jagat sepak bola Eropa tengah gonjang-ganjing dalam beberapa waktu terakhir.

Hal tersebut tidak lepas dari rilisnya kompetisi antarklub elite Eropa, yakni European Super League.

Asosiasi Sepak Bola Eropa (UEFA) dan Asosiasi Sepak Bola Dunia (FIFA) pun mengecam kemunculan kompetisi tersebut.

Seperti yang sudah diberitakan BolaSport.com sebelumnya, UEFA akan memberikan sanksi berat kepada seluruh klub dan para pemain yang terlibat.

Baca Juga: Juventus Mending Lepas Cristiano Ronaldo yang Individualis

Bahkan, UEFA dan FIFA tidak akan mengizinkan seluruh klub dan pemain yang terlibat bermain di kompetisi resmi, baik level klub maupun tim nasional.

Sampai saat ini, ada 12 tim yang terlibat dalam proses pembentukan European Super League.

Kedua belas tim tersebut adalah Liverpool, Manchester United, Manchester City, Chelsea, Arsenal, Tottenham Hotspur, AC Milan, Inter Milan, Juventus, Real Madrid, Barcelona, dan Atletico Madrid.