Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Timnas Italia Ingin Gianluigi Donnarumma Bertahan di AC Milan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 20 April 2021 | 20:30 WIB
Gianluigi Donnarumma membuat satu penyelamatan yang membantu AC Milan terhindar dari kekalahan di leg kedua babak 32 besar Liga Europa. (TWITTER.COM/ACMILAN)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini, ingin melihat Gianluigi Donnarumma bertahan bersama AC Milan.

Masa depan Gianluigi Donnarumma bersama AC Milan masih menjadi pertanyaan.

Kontrak Gianluigi Donnarumma di AC Milan diketahui bakal berakhir pada 30 Juni 2021.

Berbagai upaya telah dilakukan oleh Milan untuk mengikat Donnarumma dengan kontrak baru.

Baca Juga: Karena European Super League, Sepak Bola dalam Situasi Bahaya

Namun, usaha I Rossoneri selalu terbentur dengan penolakan terutama persoalan nominal gaji.

Dua proposal yang diajukan oleh Milan dilaporkan telah ditolak mentah-mentah oleh Donnarumma.

Kiper berusia 22 tahun tersebut telah menuntut gaji senilai 12 juta euro (sekitar Rp 208 miliar) per tahun.

Namun, Milan diketahui hanya mampu menyodorkan gaji senilai 6 juta euro (sekitar Rp 104 miliar) dan 8 juta euro (sekitar Rp 139 miliar) per tahun.

Baca Juga: AC Milan Ikutan European Super League, Pelatih Legendaris Langsung Beri Kecaman

Hingga pada akhirnya negosiasi antara Milan dan Donnarumma masih menemui jalan buntu dan ditunda.

Milan mau tidak mau harus segera merampungkan negosiasi tersebut atau mencari jalan lain.

Jika tidak, I Rossoneri terancam akan kehilangan salah satu aset terbaiknya.

Ihwal masa depan Donnarumma di San Siro rupanya turut mengundang perhatian Roberto Mancini.

Baca Juga: Di Tengah Deklarasi European Super League, Bos Real Madrid Ogah Pulangkan Ronaldo

Roberto Mancini berharap kiper nomor satu timnas Italia tersebut tetap bersama Milan setidaknya hingga musim depan.

Mancini menilai Milan adalah klub besar yang tengah bertumbuh menjadi lebih baik.

TWITTER.COM/MILANEYE
Kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.

"Saran apa yang bisa saya berikan soal kontrak barunya? Dengan posisi saya sekarang, itu tidak mungkin," kata Mancini, dikutip BolaSport.com dari Calciomercato.

"Setahu saya, Milan adalah klub yang hebat. Mereka telah bekerja keras dan bakal bertumbuh menjadi lebih baik pada masa depan."

Baca Juga: Kalau Juergen Klopp Dipecat Gara-gara European Super League, Pemilik Liverpool Dalam Bahaya

"Saya berharap Donnarumma bijak dalam menentukan pilihannya," ujar Mancini menambahkan.

Seiring bakal berakhirnya masa bakti Donnarumma di San Siro, minat terhadap dirinya mulai bermunculan.

Sebut saja Paris Saint-Germain (PSG) yang disebut-sebut telah memplot Donnarumma sebagai pengganti Keylor Navas.

Peminat Donnarumma juga datang dari sesama klub Liga Italia, Juventus.

Juventus turut memantau situasi Donnarumma dan telah lama menjadi pengagum berat kiper jebolan akademi Milan tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P