Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penampilan Ezra Walian Bersama Persib di Mata Ketua Viking

By Abdul Rohman - Selasa, 20 April 2021 | 22:00 WIB
Penyerang Persib Bandung, Ezra Walian, dalam sesi latihan tim yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis (18/03/2021). (KOMPAS.com)

BOLASPORT.COM - Penampilan Ezra Walian di Piala Menpora 2021 mendapatkan penilaian dari Ketua Viking Persib Club, Herru Joko.

Bersama Persib Bandung di Piala Menpora 2021, Ezra Walian menjelma sebagai pemain yang haus gol.

Tiga gol dikoleksi Ezra Walian dari empat pertandingan yang dilakoni di Piala Menpora 2021.

Pada laga melawan PSS Sleman di leg kedua semifinal Piala Menpora 2021, gol balasan yang dicetak pemain berusia 23 tahun itu berhasil menyelematkan Persib Bandung dari kekalahan.

Baca Juga: Asisten Shin Tae-yong Akui Kantongi Nama Pemain Baru untuk TC Timnas Indonesia

Laga PSS Sleman kontra Persib Bandung itu pun berakhir dengan skor imbang 1-1.

Hasil imbang tersebut cukup mengantarkan klub yang berjulukan Maung Bandung itu lolos ke final Piala Menpora 2021.

Sebab, pada leg pertama, Persib Bandung mampu menang tipis 2-1 atas PSS Sleman.

Baca Juga: Ditagih Jake Paul Soal Taruhan, Bos UFC Ternyata Cuma Omong Kosong

Persib Bandung unggul agregat 3-2 atas skuad asuhan Dejan Antonic tersebut.

"Ya Ezra Walian memuaskan ya kemarin (lawan PSS Sleman di leg kedua)," kata Herru Joko.

"Menyelamatkan Persib Bandung dari kekalahan," ujar Herru Joko.

Baca Juga: Jika Gabung Arema FC, Hilman Syah Bakal Jadi Kiper Utama

Herru Joko menganggap, keputusan Persib Bandung mendatangkan Ezra Walian merupakan hal yang tepat.

Persib Bandung mengontrak mantan pemain PSM Makassar tersebut hingga 2024.

"Ya rekrutan yang bagus, muda, sudah jadi naturalisasi," tutur Herru Joko kepada BolaSport.com, Selasa (20/4/2021).

"Semoga kedepannya (Ezra Walian) betah di Persib," sambung Herru Joko.

Baca Juga: Persija akan Hadapi Persib, Begini Komentar Spontan Marco Motta

Adapun pada laga final Piala Menpora 2021, Persib Bandung bakal berjumpa Persija Jakarta dalam dua leg.

Leg pertama Persija Jakarta vs Persib Bandung dijadwalkan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (22/4/2021).

Kemudian, leg kedua Persib Bandung kontra Persija Jakarta dihelat di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (25/4/2021).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P