Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan kapten Manchester United, Gary Neville, mengatakan kepergian Ed Woodward dari klub itu hanyalah awal sebelum keluarga Glazer yang ganti angkat kaki.
Ed Woodward dikabarkan telah mencapai kesepakatan dengan keluarga Glazer, yang menjadi pemilik Manchester United, untuk berpisah.
Perpisahan ini berlangsung tanpa ada perselisihan.
Kabar kepergian Woodward berlangsung pada hari yang sama dengan mundurnya enam klub Liga Inggris atau The Big Six dari European Super League.
Chelsea dan Manchester City lebih dulu mundur dari turnamen yang sedianya menjadi turnamen tandingan Liga Champions tersebut.
Setelah itu, Arsenal, Manchester United, Tottenham Hotspur, dan Liverpool menyusul membatalkan keikutsertaan mereka.
Gary Neville menilai kepergian Woodward adalah hal wajar, walau mempertanyakan pemilihan waktunya.
“Kita tak tahu kenapa Woodward mundur sekarang. Bisa saja para parasit di klub yang melimpahkan kesalahan kepadanya, atau bisa saja Woodward merasa harus mundur karena semua orang akan fokus ke dia dalam beberapa bulan ke depan,” kata Neville.
Baca Juga: Ayah Bocorkan Sosok yang Bikin Andritany Ardhiyasa Tampil Moncer di Persija