Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persib Ingin Raih Hasil Maksimal Lawan Persija di Partai Final

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 21 April 2021 | 18:15 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengaku sudah mempersiapkan timnya dengan matang untuk melawan Persija Jakarta di partai final Piala Menpora 2021.

Duel Persib dan Persija akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis 22 April 2021 besok.

Adapun pertemuan kedua berlangsung di Stadion Manahan, Solo pada 25 April mendatang.

Baca Juga: Jelang Bentrok dengan Persib, Pelatih Persija Gaungkan Himbauan untuk Suporter

Juru takik asal Belanda itu awalnya sempat menyesalkan waktu pemulihan timnya mepet dengan jadwal pertandingan final.

Sebab, Persib hanya memiliki dua hari istirahat setelah menjalani leg kedua babak semifinal melawan PSS Sleman, Senin 19 April lalu.

Meski begitu, hal tersebut bukan menjadi alasan Robert untuk tidak memaksimalkan persiapan menghadapi Persija.

Dia optimistis Maung Bandung mampu merail hasil terbaik di leg pertama agar menjadi bekal positif menatap leg kedua.

"Tim kami sudah melakukan persiapan sebaik mungkin setelah pemulihan tenaga dengan latihan recovery, yang mana sangat sulit dilakukan di bulan puasa seperti ini," ucap Robert.

"Jadi kami sudah siap untuk meraih hasil maksimal pada pertandingan besok," imbuhnya

 Baca Juga: 6 Pencetak Gol Persib ke Gawang Persija di Liga 1, Satu Pemain Trengginas di Piala Menpora

Pertandingan Persib vs Persika diprediksi berlangsung seru mengingat rivalitas tinggi antar keduanya.

Apalagi, kedua tim saat ini dipertemukan sebagai calon juara Piala Menpora 2021.

Namun sayang, momen bersejarah ini tidak bisa dihadiri penonton di stadion karena regulasi protokol kesehatan.

Robert berharap, suporter kedua tim maupun pendukung sepak bola tanah air tetap menonton di rumahnya masing-masing dan jangan mendekati stadion.

Meskipun ini laga final, akan tetapi turnamen ini adalah pembuka kunci bergulirnya kompetisi yang sesungguhnya, yakni Liga 1 2021.

"Kami sebenarnya ingin laga ini digelar di stadion yang penuh dengan tiket yang terjual habis dan penonton yang banyak, tapi mungkin itu di masa depan karena yang terpenting saat ini Liga 1 bisa segera kembali," tuturnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Piala Menpora 2021 (@liga1match)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P