Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Hasil yang tidak memuaskan di ajang Piala Menpora 2021 membuat Borneo FC bergerak dalam mendatangkan pemain.
Kali ini Borneo berhasil mendapatkan tanda tangan dari mantan pemain timnas U-19 Indonesia, Paulo Sitanggang.
Paulo Sitanggang dikontrak Borneo FC selama semusim.
Kehadiran dari pemain berusia 25 tahun itu diharapkan dapat menambah kekuatan dari skuad yang diasuh Mario Gomez tersebut.
Baca Juga: European Super League Ditinggal Big Six, Legenda Man United Girang
Pada musim 2020, Paulo Sitanggang sempat berseragam Persik Kediri dan PSMS Medan.
Di Persik Kediri, pemain kelahiran Deli Serdang, Sumatra Utara itu hanya tampil sekali di Liga 1 dengan catatan waktu bermain selama 52 menit.
Sementara saat memperkuat PSMS Medan, ia tidak sama sekali tampil lantaran kompetisi Liga 2 dihentikan.
Baca Juga: Jalin Pembicaraan dengan Barcelona, Memphis Depay Jadi Pindah?
"Hasil dari evaluasi Piala Menpora," tulis Borneo FC, Rabu (21/4/2021).
"Pemain berposisi gelandang ini (Paulo Sitanggang) menjadi pemain pertama yang kami datangkan untuk durasi kontrak 1 musim kedepan."
"Semoga makin membuat Pesut Etam MANYALA!!," sambung pernyataan tersebut.
Baca Juga: Tren Positif Persib di Piala Menpora 2021 Tak Bikin Persija Minder Hadapi Partai Final
Adapun pada ajang Piala Menpora 2021, catatan yang diraih Borneo FC cukup memprihatinkan.
Klub yang berjulukan Pesut Etam itu menempati posisi juru kunci klasemen Grup B Piala Menpora 2021 dengan koleksi satu poin.
Baca Juga: Beri Contoh ke Barcelona dan Real Madrid, Atletico Madrid Resmi Mundur dari European Super League
Dalam tiga pertandingan yang dijalani, Borneo FC meraih sekali imbang dan dua kekalahan.
Imbang 2-2 saat melawan PSM Makassar.
Dan kalah di tangan Bhayangkara Solo FC (1-0) dan Persija Jakarta (0-4).