Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ada satu pemain yang bisa menjadi kunci Manchester United untuk mempertahankan Bruno Fernandes, yakni Paul Pogba.
Kontrak Bruno Fernandes di Manchester United memang baru akan berakhir pada 2025.
Namun, karena punya peran begitu besar buat Setan Merah, gelandang timnas Portugal itu bakal disodori kontrak baru dengan durasi tambahan selama lima tahun.
Apakah Fernandes bersedia meneken perjanjian kerja baru bersama United?
Baca Juga: Shin Tae-yong Sudah Kantongi Nama Pemain Timnas Indonesia, Pekan Depan Mulai Dipanggil
Menurut laporan The Sun yang dikutip BolaSport.com, Fernandes hanya akan menandatangani kontrak anyar jika Paul Pogba juga menambah masa baktinya di Old Trafford.
Kontrak Pogba akan kedaluwarsa pada 2022 dan kini sedang gencar diisukan pergi dari United.
Fernandes sendiri sudah merasa sreg dengan Pogba.
Dia bahkan meyakini dirinya bisa menjadi pemain yang lebih baik jika terus bersanding dengan gelandang asal Prancis itu.
Baca Juga: Presiden Persiraja Angkat Bicara tentang Pemain yang Berbondong-bondong Hengkang
"Saya pikir kami masih akan memberikan hal-hal terbaik di lapangan," ucap Fernandes.
"Kami bisa melakukan segala hal dengan lebih baik bersama-sama," ujar Fernandes lagi.
Sejak gabung ke United pada bursa transfer musim dingin 2020, Fernandes sudah 43 kali berbagi bilah lapangan dengan Pogba di semua kompetisi.
Man United membuahkan 26 kemenangan, sembilan kekalahan, dan delapan hasil seri ketika dua gelandang tersebut dimainkan bersama-sama.