Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasalnya, saat ini Tottenham Hotspur dilaporkan sedang mengincar beberapa pelatih untuk mengisi kursi yang ditinggalkan oleh Jose Mourinho.
Dari beberapa nama, terdapat dua sosok pelatih yang disebut-sebut menjadi kandidat kuat pelatih Tottenham berikutnya.
Baca Juga: Ingin Tahu Kenapa Boaz Solossa Tak Pernah Tinggalkan Persipura? Ini Jawabannya
Dilansir BolaSport.com dari Sportslens, dua kandidat kuat itu adalah juru taktik Brighton and Hove Albion, Graham Potter, serta pelatih Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag.
Nama Graham Potter sendiri masuk ke dalam daftar incaran Tottenham karena gaya permainannya yang disebut banyak pihak cukup menghibur.
Tak hanya itu, Tottenham juga mengincar Graham Potter karena dia dinilai bisa membuat lini serang The Lilywhites yang dihuni pemain top seperti Harry Kane dan Son Heung-min menjadi lebih efektif lagi.
Baca Juga: Persija Jakarta Nodai Rekor Bagus Persib Bandung di Piala Menpora 2021
Namun, untuk mendatangkan Graham Potter, Tottenham sepertinya harus mengeluarkan biaya cukup besar.
Soalnya, saat ini Graham Potter masih terikat kontrak sampai 2025 di Brighton and Hove Albion.